kievskiy.org

Menhub Budi Karya Sarankan Masyarakat Mudik Lebaran 2023 Lebih Awal

Ilustrasi. Pemerintah izinkan truk pengangkut logistik vital melintas selama arus mudik dan balik Lebaran 2023.
Ilustrasi. Pemerintah izinkan truk pengangkut logistik vital melintas selama arus mudik dan balik Lebaran 2023. /Antara/Ali Khumaini

PIKIRAN RAKYAT – Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyarankan masyarakat untuk pulang kampung lebih awal agar menghindari kepadatan pada puncak arus mudik Lebaran 2023.

Sementara pemerintah memprediksi bahwa puncak arus mudik akan mulai terjadi pada 18 April hingga 21 April 2023.

"Bagi masyarakat yang sudah bisa libur, silakan mudik lebih awal mulai hari ini 13 April sampai dengan 17 April nanti karena jalanan masih tidak terlalu padat," katanya, Kamus, 13 April 2023.

Sebagai informasi, pemerintah juga telah memajukan libur cuti bersama menjadi 19-25 April 2023. Hal itu pun merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mengantisipasi kepadatan arus mudik Lebaran 2023. Oleh karena kebijakan itu, diberikan tambahan hari yang bisa digunakan masyarakat untuk pulang ke kampung halaman lebih awal sehingga tidak mepet hari Lebaran.

Baca Juga: Usai Tes Pasar, Jaringan Diler Yamaha Bandung Harap Harga Motor Listrik E01 Mepet Nmax

"Jadi, tekanan di hari puncak arus mudik bisa didorong ke depan atau di hari-hari sebelum hari puncak," ujar Menhub.

Dalam kesempatan tersebut, Menhub juga mengungkapkan sejumlah langkah lain yang diambil pemerintah untuk mengurai kepadatan arus mudik, baik arus penumpang maupun kendaraan di satu hari tertentu. Tujuannya, agar tidak terjadi satu puncak arus mudik yang terlalu tinggi hingga membuat kepadatan tidak dapat dikendalikan.

"Kami berharap dengan upaya-upaya antisipasi yang telah dilakukan, perbandingan antara kapasitas jalan maupun simpul transportasi dengan volume penumpang dan kendaraan atau volume to capacity (V/C) ratio bisa tetap di bawah angka 1 yang artinya masih lancar," ucapnya.

Baca Juga: 15 Contoh Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri, Penuh Doa Baik untuk Umat Muslim

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat