kievskiy.org

Polisi Bakal Periksa Intensif Kondisi Pemotor yang Kejang Usai Dianiaya Akibat Senggolan di Cimahi

Dua orang pengendara sepeda motor di Cimahi viral di media sosial, salah satunya melakukan penganiayaan hingga korban mengalami kejang-kejang.
Dua orang pengendara sepeda motor di Cimahi viral di media sosial, salah satunya melakukan penganiayaan hingga korban mengalami kejang-kejang. Instagram Info Cimahi

PIKIRAN RAKYAT - Polres Cimahi memastikan bakal melakukan pemeriksaan kesehatan lebih lanjut terhadap korban Irwan (19) yang dianiaya pemotor lain dipicu senggolan di Jalan Sangkuriang Cimahi. Akibat dipukul pelaku, tidak hanya mengalami luka fisik namun korban sampai kejang terkapar di bahu jalan.

Kapolres Cimahi AKBP Aldi Subartono mengatakan, pemeriksaan terhadap korban akan dilakukan oleh tim Dokkes Polres Cimahi. 

"Terkait kondisi kejang-kejang yang dialami korban, nanti akan dicek oleh dokter kita apakah kejang itu karena pukulan atau ada riwayat sakit lain," katanya, Jumat, 21 April 2023.

Kejadian penganiayaan yang dialami korban Irwan berlangsung pada Rabu (19/4/2023) depan kantor BPJS Kesehatan Cimahi Jalan Sangkuriang. Pelaku bernama Wawa Wahyudi alias Wawan (44) warga Cipageran Kota Cimahi merasa tersinggung saat sepeda motornya bersenggolan dengan motor korban hingga berujung penganiayaan yang membuat korban jatuh terkapar dan mengalami kejang.

Baca Juga: Ganjar jadi Bakal Capres, Waketum PKB Berharap Prabowo dan Cak Imin Segera Umumkan Calon yang Diusung KKIR

Menurut Aldi, pemukulan yang dialami korban telah dibenarkan saksi di lokasi kejadian. 

"Kita akan melakukan pendalaman terkait kondisi korban. Yang jelas, korban sempat dipukul pelaku dan dibenarkan saksi serta sudah diakui pelaku," tuturnya.

Untuk saat ini kondisi korban sudah mulai membaik. 

"Kalau kita lihat kondisinya, memang masih ada beberapa luka ya seperti memar di bibir dan pelipis. Oleh karena itu kita akan cek, visum, dan sebagainya," ujarnya.

Baca Juga: PKB Teguh Pendirian, Bersandar pada Prabowo dan Cak Imin meski Langkah PDIP Jadi Pertimbangan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat