kievskiy.org

Kronologi Tabrakan Maut Pikap vs Fortuner di Aceh Timur, 5 Orang Tewas dan 14 Lainnya Luka-luka

Ilustrasi kecelakaan.
Ilustrasi kecelakaan. /Pixabay/OpenClipart-Vectors

PIKIRAN RAKYAT - Tabrakan maut melibatkan pikap dan mobil Toyota Fortuner dilaporkan terjadi di jalan lintas Sumatra, Desa Alue Batee, Kecamatan Peudawa, Kabupaten Aceh Timur. Kecelakaan itu mengakibatkan lima orang meninggal dunia dan 14 orang lainnya luka-luka.

"Dari 14 orang tersebut, dua orang mengalami luka berat dan 12 orang lainnya mengalami luka ringan. Sedangkan yang meninggal dunia lima orang," ujar Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Aceh Timur Iptu Krisna Hadi Widyanto, dikutip dari Antara, pada Kamis, 27 April 2023.

Kecelakaan maut tersebut terjadi pada Rabu, 26 April 2023 sekira pukul 18.30 sore WIB. Ketika itu, pikap tengah melaju dari Medan menuju Banda Aceh, sementara minibus Toyota Fortuner melaju dari arah sebaliknya.

Saat meilntas di jalan menikung, pikap yang melaju terlalu melebar di sisi kanan jalan. Di saat bersamaan, minubus Toyota Fortuner tengah melaju dari arah sebaliknya. Akibatnya, tabrakan tersebut pun tak terhindarkan.

Baca Juga: Data Sementara, Angka Kecelakaan Lalu Lintas Lebaran 2023 Menurun Dibanding 2022

Sopir minibus Toyota Fortuner menderita patah tulang tangan kanan akibat kecelakaan itu. Sementara pengemudi mobil bak terbuka mengalami luka di bagian wajah, lengan, dan kaki.

Krisna Hadi menyebutkan adapun identitas pengemudi Toyota Fortuner Ketut Lamat (63), warga Pegagahan, Kecamatan Pegagahan, Kabupaten Serdang bedagai, Sumatera Utara. Sedangkan pengemudi mobil bak terbuka Saifullah berusia (32), warga Buket Pala, Kecamatan Peureulak.

Tabrakan tersebut menewaskan lima orang. Identitas kelima korban tewas Fortuner vs pikap yakni Nalahuddin (48), Putri Mulya (5), Khairi Akmal (9), Mariani (53), dan Neslawati (45). Seluruh korban berasal dari Desa Buket Pala, Kecamatan Peureulak, Kabupaten Aceh Timur.

Baca Juga: Korban Kecelakaan di Tol Cipali Diidentifikasi Polisi, Dua Balita dan Satu Orang Dewasa Meninggal Dunia

Krisna Hadi mengatakan, seluruh korban tewas kini sudah diserahkan kepada pihak keluarga. Pihaknya tengah mengusut kasus ini guna mengetahui penyebab pasti kecelakaan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat