kievskiy.org

Wamenkumham Sebut Cuitan PartaiSocmed Menyesatkan, Bantah Isu Anak Menteri Monopoli Lapas

Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Wamenkumham) Eddy Hiariej.
Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Wamenkumham) Eddy Hiariej. /Dok Kemenkumham Dok Kemenkumham

PIKIRAN RAKYAT – Wakil Menteri Hukum dan HAM (Wamenkumham) Edward Omar Syarif Hiariej atau Eddy Hiariej buka suara terkait isu adanya sosok anak menteri yang turut terlibat dalam bisnis dan monopoli di lembaga pemasyarakatan (lapas) alias sel penjara.

Eddy bahkan menekankan bahwa informasi yang datang dari cuitan @PartaiSocmed di Twitter itu tak lain adalah berita menyesatkan.

"Yang ingin saya katakan itu informasi yang menyesatkan," ujar Eddy di Kantor Kemenkumham, di Jakarta, Selasa, 2 Mei 2023.

Isu ini pertama kali mencuat setelah aktor Tio Pakusadewo blak-blakan membongkar adanya bisnis dan monopoli di dalam penjara, kepada Uya Kuya, di sesi podcast-nya. Ia lalu menyebutkan salah satu anak menteri ada yang terjun sebagai ‘pemain’ dalam bisnis haram tersebut.

Baca Juga: Ancaman AP Hasanuddin kepada Warga Muhammadiyah Tak Pantas Diucapkan Seseorang Berilmu Tinggi

Setelahnya muncul nama Yamitema Laoly dan perusahaan miliknya PT Natur Palas Indonesia. Putra Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly itu diyakini sebagai sosok yang dirujuk oleh Tio Pakusadewo, sebagaimana penuturan akun Twitter @PartaiSocmed.

"Yang dimaksud Tio Pakusadewo pada bagian akhir video ini adalah Jeera Foundation dengan perusahaannya PT Natur Palas Indonesia yang memonopoli bisnis koperasi dan kantin di beberapa Lapas besar, di mana anak Yasonna Laoly jadi Chairman dan Co-Founder," kata @PartaiSocmed dalam akun Twitter resminya, seperti dikutip pada Selasa, 2 Mei 2023.

Wamenkumham Eddy menilai tudingan itu tak berdasar sebab lapas tak hanya dikelola Yayasan Jeera saja, tetapi juga yayasan lainnya seperti Yayasan Maharani, Yayasan Al Islah Barokah, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Polri Ungkap Hasil Pemeriksaan Handphone AKBP Buddy Alfrits Towoliu: Ada 6 Panggilan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat