kievskiy.org

Pabrik Cat di Penjaringan Jakarta Utara Kebakaran, Asap Hitam Membubung Tinggi

Ilustrasi kebakaran pabrik cat di Penjaringan Jakarta Utara.
Ilustrasi kebakaran pabrik cat di Penjaringan Jakarta Utara. /Pixabay/Stones

PIKIRAN RAKYAT – Insiden kebakaran melanda bangunan pabrik cat di Jalan Terusan Bandengan, Penjaringan, Jakarta Utara pada Senin, 8 Mei 2023. Kobaran api melahap beberapa bagian gedung.

Dilansir dari Instagram @humasjakfire, petugas pemadam kebakaran masih berupaya memadamkan si jago merah. Puluhan unit mobil pemadam telah dikerahkan dari berbagai unit wilayah DKI Jakarta.

“Saat ini sudah dikerahkan 30 unit wilayah gabungan (23 unit Jakarta Utara, 2 unit Jakarta Pusat, 2 unit Jakarta Barat, 3 unit Dinas Gulkarmat) serta 120 personel,” kata keterangan unggahan Pemadam DKI Jakarta.

Dilaporkan kebakaran terjadi pada Senin siang sekira pukul 14.00 WIB. Petugas langsung menuju tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan pemadaman.

Baca Juga: Pelaku Balap Liar Viral di Depan Kantor Kemenpora Jakarta Ditangkap, Polisi Sita Empat Mobil

Asap hitam terpantau membubung tinggi ke langit. Insiden kebakaran pun mengundang perhatian warga sekitar yang berkumpul di titik lokasi.

“Pemadaman mulai beroperasi pukul 14.15 WIB. Belum diketahui secara pasti dugaan penyebab terjadinya kebakaran,” ucapnya.

Sementara itu, berdasarkan pantauan siaran langsung akun tersebut, salah satu petugas pemadam melaporkan, belum diketahui apakah ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Petugas nampak masih berjibaku memadamkan si jago merah.

Baca Juga: Viral Kasus Perundungan Dokter PPDS, Kemenkes Klaim RUU Kesehatan Bisa Cegah Bully

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat