kievskiy.org

Ganjar Pranowo Kerap Bagikan Momen Kunjungi Ulama, Netizen Singgung Politik Identitas

Gus Baha dan Ganjar Pranowo.
Gus Baha dan Ganjar Pranowo. /Twitter/@ganjarpranowo

PIKIRAN RAKYAT - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo belakangan kerap membagikan aktivitasnya saat mengunjungi ulama. Momen tersebut dibagikan di media sosial miliknya.

Usai membagikan momen kala mengunjungi K.H. Mustofa Bisri atau Gus Mus, K.H. Ahmad Bahauddin Nursalim atau Gus Baha, dan Habib Zein bin Hasan bin Ahmad Baharun, Ganjar Pranowo membagikan momen kebersamaannya dengan Habib Luthfi bin Yahya.

Dalam unggahan yang menunjukkan kebersamaannya dengan Habib Luthfi, dia menuturkan, ada banyak pembelajaran dari ulama karismatik tersebut.

"Dari beliau kita banyak belajar bagaimana menyelaraskan kehidupan beragama dan bernegara dengan indah. Semoga beliau senantiasa dikaruniai kesehatan," tutur Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Login Magenta FHCI BUMN 2023, Mahasiswa Semua Jurusan Boleh Daftar Magang Perusahaan BUMN

Cuitan tersebut lantas dibanjiri komentar netizen, tak sedikit yang menyorot aktivitas tersebut, terlebih Ganjar Pranowo diusung sebagai calon presiden oleh PDIP dan PPP dalam Pemilu 2024.

"@ruhutsitompul dan @Dennysiregar7 paling tidak suka nih sama politik identitas dan politisasi agama, ditunggu komentar dan makian nya buat pelaku di atas, apalagi @ruhutsitompul bin Poltak bisa lebih ganas makian nya, bisa ngajak teman2 nya yg di ragunan diakhiri dgn merdeka...," kata @Zakaria_Rah***.

"Tumben frekuensi sowannya meningkat," kata @adhino***.

"Mundur dulu pak, spy ga pake fasilitas negara... biar wakil bpk dll yg urus JaTeng," kata @en_setia***.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat