kievskiy.org

Ganjar Pranowo Bawa Jawa Tengah Raih Sejumlah Prestasi, Teranyar Penghargaan Pembangunan Daerah 2023

Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo melihat foto yang dipajang pada pameran 25 Tahun Reformasi di Graha Pena 98, Menteng, Jakarta, Sabtu (13/5/2023).
Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo melihat foto yang dipajang pada pameran 25 Tahun Reformasi di Graha Pena 98, Menteng, Jakarta, Sabtu (13/5/2023). /ANTARA/Galih Pradipta

PIKIRAN RAKYAT – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, masih menjadi sorotan publik menjelang pesta demokrasi pada 2024. Sebagai informasi, Ganjar Pranowo merupakan sosok yang diusung oleh PDI Perjuangan (PDIP) untuk maju sebagai calon presiden pada Pemilu 2024.

Kinerja Ganjar Pranowo sebagai gubernur pun disorot oleh netizen. Belum lama ini, banyak pula netizen yang geram dengan pria kelahiran 1968 itu. Pasalnya, Ganjar Pranowo terlihat asyik berolahraga di kawasan Gelora Bung Karno Jakarta, dan Alun-Alun Jember, Jawa Timur, padahal ia masih menjabat sebagai orang nomor satu di Jawa Tengah.

Pada saat itu, netizen ramai-ramai menggeruduk akun media sosial milik Ganjar Pranowo. Mereka meminta Ganjar Pranowo untuk menuntaskan pekerjaannya di Jawa tengah terlebih dahulu, sebelum melakukan safari politik.

Baca Juga: Desta Gugat Cerai Natasha Rizki, Netizen: Bercandanya Kelewatan!

Meski kinerjanya mendapatkan banyak kritikan dan sindiran melalui akun media sosialnya, tetapi Ganjar Pranowo memiliki rekam jejak yang mampu membawa Jawa Tengah meraih sejumlah penghargaan. Terbaru, Jawa Tengah menyabet penghargaan dari Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia (Bappenas), yakni Penghargaan Pembangunan Daerah (PDD) Tahun 2023, dalam kategori Perencanaan dan Pencapaian Terbaik Tingkat Provinsi.

Dalam kategori tersebut, Jawa Tengah meraih posisi pertama. Jawa Tengah juga meraih penghargaan dalam kategori khusus yakni provinsi yang memulai inisiasi awal sirkular. Selain provinsi, sejumlah kabupaten/kota di Jawa Tengah juga meraih penghargaan dari Bappenas.

Kabupaten Temanggung menjadi urutan pertama dalam kategori perencanaan dan pencapaian terbaik tingkat kabupaten. Sementara itu, kategori perencanaan dan pencapaian terbaik di tingkat kota juga diraih oleh salah satu wilayah di Jawa Tengah, yakni Kota Semarang di posisi ketiga.

Baca Juga: Sempat Ditunda, Klaifikasi Harta Kadinkes Lampung yang Kedua Akan Digelar Pekan Depan

“Saya bahagia, saya bangga karena beberapa kali penghargaan diberikan dalam sekian tahun, itu menunjukkan indikasi reformasi birokrasi kita berjalan, ini indikasi kawan-kawan ASN memperbaiki diri, melakukan inovasi dan kemudian menunjukkan performance terbaiknya,” kata Ganjar Pranowo, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara pada Jumat, 19 Mei 2023.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat