kievskiy.org

Mellisa Anggraini Tanggapi Momen Mario Dandy Dikawal Bak Jenderal: Anak Penguasa Jaksel

Mario Dandy di sidang perdana pada Selasa, 6 Juni 2023.
Mario Dandy di sidang perdana pada Selasa, 6 Juni 2023. //Antara/Fauzan /Antara/Fauzan

PIKIRAN RAKYAT – Tersangka kasus penganiayaan terhadap David Ozora, Mario Dandy dan Shane Lukas menjalani sidang perdana di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel) pada Selasa, 6 Juni 2023. Mario dan Shane datang dari Lapas Salemba ke PN Jaksel dengan pengawalan ketat.

Polisi menyebut ada sebanyak 200 aparat yang mengawal kedatangan Mario Dandy dan Shane Lukas ke PN Jaksel. Kedatangan Mario dan Shane yang harus dikawal banyak aparat membuat awak media geram.

Pasalnya, wartawan jadi kesulitan untuk meliput sosok Mario Dandy dan Shane Lukas. Selain itu, keduanya yang dikawal bak orang penting dinilai tak pantas, lantaran keduanya adalah pelaku kriminal.

“Pak gak usah banyak-banyak yang jaga,” ujar seorang wartawan.

Baca Juga: Prabowo Subianto Beri Usulan Penyelesaian Konflik Rusia-Ukrainam Fadli Zon Sebut PBB Tak Berdaya

“Pak buka pak, bukan jenderal dia, kriminal dia,” kata wartawan lain.

Momen Mario Dandy dikawal banyak aparat itu juga dikomentari oleh kuasa hukum David Ozora, Mellisa Anggraini. Menurutnya, Mario Dandy memiliki kekuatan yang tak main-main, terutama ayahnya, Rafael Alun Trisambodo sempat menjabat posisi penting di instansi pajak.

Bukan jenderal, cuma anak penguasa Jaksel,” ujar Mellisa, di Insta Story pada Rabu, 7 Juni 2023.

Video saat wartawan merasa geram melihat Mario Dandy dikawal banyak aparat juga dibagikan akun Instagram @uncover.id pada Selasa, 6 Juni 2023. Warganet ramai-ramai mengomentari ‘keistimewaan’ yang dirasakan Mario Dandy tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat