kievskiy.org

PKS Yakin Demokrat Tak akan Berpaling dari Koalisi, Singgung Soal Kepercayaan dan Kerja Sama

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri) dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) seusai melaksanakan silaturahmi politik.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri) dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) seusai melaksanakan silaturahmi politik. /Pikiran-Rakyat.com/Amir Faisol Pikiran-Rakyat.com/Amir Faisol

PIKIRAN RAKYAT - Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera mengatakan partainya tak khawatir jika Partai Demokrat berpaling dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) bersama partai Nasdem. Ia yakin jika ketiganya memiliki rasa solid yang kuat.

"PKS tidak khawatir Demokrat akan pindah, nyebrang dan lain-lain, karena NasDem, Demokrat, PKS sudah punya piagam kerja sama yang solid. Interaksi selama ini hangat dan kita saling percaya dan saling dukung," katanya Senin 12 Mei 2023.

Hal itu dikatakannya usai pertemuan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya dengan Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto untuk membahas rencana pertemuan Puan Maharani dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada Minggu 11 Juni 2023 lalu.

Baca Juga: Viral Video Pemuda di Bekasi Dibacok Saat Ngopi, Polisi: Pelaku dan Korban Saling Kenal

"Bagus silaturahim Mas Riefky dengan Mas Hasto, semua partai berlomba-lomba membangun jembatan silaturahim, komunikasi, sinergi, kolaborasi penting," ujarnya.

Menurutnya, pertemuan Puan Maharani dan AHY, menandakan jika Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat itu merupakan figur publik yang menarik sehingga diminati oleh banyak orang.

PKS Tetap Usung Anies Baswedan

Ketua DPP PKS Al Muzammil Yusuf menegaskan jika koalisi di KPP, PKS tetap konsisten mengusung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (Capres) pada Pemilu 2024 mendatang.

"Konsisten dalam memperjuangkan calon presiden Anies Rasyid Baswedan sesuai amanat Majelis Syuro PKS. PKS memiliki komitmen yang kuat terhadap Anies Rasyid Baswedan sebagai capres Koalisi Perubahan," kata Al Muzammil.

Baca Juga: Pemkot Bandung Sikapi Kasus Perundungan di Cicendo, Ingatkan Pentingnya Pengawasan Perilaku Anak

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat