kievskiy.org

Syarat Naik Kereta Cepat Jakarta Bandung Gratis, Ridwan Kamil: War Tiket Aja

Presiden RI Joko Widodo memantau pembangunan program Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB).
Presiden RI Joko Widodo memantau pembangunan program Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB). /Hendro Susilo Pikiran Rakyat

PIKIRAN RAKYAT - Syarat naik kereta cepat Jakarta Bandung (KCJB) diungkap Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Menurut Ridwan Kamil, syarat masyarakat bisa merasakan Kereta Cepat Jakarta Bandung secara cuma-cuma hanya war tiket.

"Siapa yang ingin (naik KCJB) tidak usah bayar, orang desa, anak kecil, semua mau piknik, asal bisa ticket war untuk mencoba kereta cepat selama 90 hari," kata Ridwan Kamil di Bandung, Kamis 22 Juni 2023.

Pasalnya, KCJB hanya menyediakan tiket untuk 600 orang selama masa uji coba. Ridwan Kamil menuturkan usulan gratis naik kereta cepat bagi penumpang umum ini telah disetujui oleh Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan.

Lebih lanjut, proyek KCJB ini pun ditargetkan akan mulai beroperasi pada 18 Agustus 2023 mendatang sebagai hadiah ulang tahun Kemerdekaan Indonesia yang ke 78 tahun.

Baca Juga: Ridwan Kamil Umumkan Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis dari Agustus-Oktober, Direstui Luhut Pandjaitan

Untuk diketahui, KCJB memiliki panjang trase 142,3 km yang terbentang dari Jakarta hingga Bandung. Kereta Cepat Jakarta-Bandung memiliki empat stasiun pemberhentian, Halim, Karawang, Padalarang, Tegalluar dengan satu depo yang berlokasi di Tegalluar.

Dari total panjang trase kereta cepat, lebih dari 80 km di antaranya memiliki struktur elevated sedangkan sisanya berupa 13 tunnel dan subgrade.

Beberapa fasilitas sementara seperti Batching Plant dan Casting Yard dibangun di beberapa titik kritis untuk mendukung percepatan proses pembangunan.

Baca Juga: Tarif Kereta Cepat Jakarta Bandung Gratis 3 Bulan, Ridwan Kamil Ungkap Syaratnya

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat