kievskiy.org

Elon Musk Batasi Penggunaan Twitter Harian, Netizen Geram: Dia Mau Lawan Mark Katanya

Ilustrasi logo Twitter
Ilustrasi logo Twitter /REUTERS/Dado Ruvic

PIKIRAN RAKYAT - CEO Twitter, Elon Musk kembali menjadi perbincangan netizen. Bagaimana tidak, ia akan membatasi pengguna twitter hanya dapat melihat beberapa tweet perhari.

Menurutnya, hal ini dilakukan untuk mencegah pengikisan data dan memanipulasi sistem tingkat ekstrem. "Akun terverifikasi dibatasi untuk membaca 6.000 posting/hari," kata Elon Musk, 2 Juli 2023.

Sementara akun yang tidak terverifikasi dibatasi 600 posting sehari, akun baru yang belum diverifikasi 300 posting dalam sehari.

Sejam setelah itu, dia membuat aturan baru yang menyebut, akun terverifikasi bisa melihat 8.000 cuitan, akun tak terverifikasi 800, dan 400 untuk akun baru.

Baca Juga: Sandiaga Uno Sebut Ganjar Pranowo 'Insya Allah The Next President', Warganet: Jangan-jangan Berpasangan

Tak lama kemudian, dia kembali mengumumkan aturan terbaru terkait hal tersebut. Akun terverifikasi bisa lihat 10.000 tweet, tidak terverifikasi bisa lihat 1.000. dan 500 untuk akun baru.

Netizen Geram

Melihat perubahan tersebut, netizen pun geram dengan peraturan yang dibuat oleh Elon Musk. Pasalnya, Twitter kerap menerapkan beberapa aturan setelah Elon Musk menjadi CEO.

"Dahlah besuk Main fb & ig aja," kata netizen.

"Semoga bangkit kembali Twitter, twitter kenapa ta seseru seperti twitter yg dulu. RIP," kata netizen.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat