kievskiy.org

Lewat Rehabilitasi Jaringan Irigasi Tersier, Lahan Seluas 44 Hektare di Gianyar Peroleh Pengairan

Ilustrasi lahan pertanian.*
Ilustrasi lahan pertanian.* /Pikiran-Rakyat.com/Bambang Arifianto

PIKIRAN RAKYAT - Ditjen Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Kementerian Pertanian melaksanakan kegiatan rehabilitasi jaringan irigasi tersier di Kabupaten Gianyar.

Rehabilitasi jaringan irigasi tersier ini guna meningkatkan produksi melalui peningkatan indeks pertanaman.

Kegiatan ini akan digelar di Subak Sema, Desa Bakbakan, Kecamatan Gianyar.

Baca Juga: Habib Rizieq Belum Kembali, Eks Ketua GNPF Klaim Tanah Air Rugi Besar

Kepala Dinas Pertanian Gianyar, I Made Raka mengatakan bahwa kegiatan rehabilitasi jaringan irigasi tersier ini dilakukan untuk memperlancar saluran air untuk petani.

"Seperti yang kita lihat, biasanya saluran air untuk subak biasanya mengalami berbagai masalah," ujarnya, Senin 24 Agustus 2020.

"Kebocoran akibat berbagai faktor, untuk itu Kementerian Pertanian melalui Ditjen Prasarana dan Sarana Pertanian melakuakan rehabilitasi ini," tambahnya.

Baca Juga: Beda Rp4 Juta per Unit, Ini Harga dan Spesifikasi Galaxy Tab S7 dan S7+

Dilakukannya rehabilitasi ini, kata dia, akan mengatasi masalah-masalah kebocoran air untuk pertanian.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat