kievskiy.org

MUI Tolak Pertemuan LGBT Se-ASEAN di Jakarta: Ini Bertentangan

Ilustrasi bendera LGBT.
Ilustrasi bendera LGBT. /Reuters/Lucy Nicholson

PIKIRAN RAKYAT - Kabar adanya pertemuan LGBT (Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender) se-ASEAN yang disebut-sebut akan digelar di Jakarta mendapat perhatian pelbagai pihak. Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat Cholil Nafis bahkan buka suara dengan kabar itu.

Dosen Universitas Indonesia itu menyampaikan pandangannya melalui cuitan Twitter-nya.

"Astaghfirullah. Ini sdh menyimpang terus masih mengampanyekan lagi," tutur Cholil Nafis, Selasa 11 Juli 2023.

Dia mengungkapkan, selamanya menolak dengan penyimpangan tersebut, khususnya di Indonesia.

Baca Juga: 3 Lokasi Operasi Patuh Lodaya 2023 di Kota Bandung, Pengendara Wajib Tahu

"Jangan sampai dianggap normal apalagi dilegalkan," tuturnya, "ini bertentangan dg agama, Pancasila dan kenormalan manusia. Tolak!"

Berdasarkan informasi yang beredar, acara LGBT se-ASEAN itu akan digelar pada 17-21 Juli 2023 di Jakarta. Namun kabar yang diunggah akun Instagram @aseansogiecaucus itu tak lama kemudian dihapus.

Diselidiki polisi

Direktur Intelijen dan Keamanan Polda Metro Jaya Kombes Pol. Hirbak Wahyu Setiawan mengungkapkan, sampai saat ini pihaknya sedang menyelidiki kebenaran informasi yang beredar soal pertemuan LGBT di Jakarta.

Baca Juga: Ridwan Kamil Bersyukur Tol Cisumdawu Selesai Saat Masih Menjabat Gubernur Jawa Barat

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat