kievskiy.org

Anies Baswedan Tersenyum Lebar Saat Bertemu Susi Pudjiastuti: Ketemu Teman Lama

Anies Baswedan berswafoto dengan Susi Pudjiastuti.
Anies Baswedan berswafoto dengan Susi Pudjiastuti. /Twitter/@aniesbaswedan

PIKIRAN RAKYAT - Anies Rasyid Baswedan bertemu dengan Susi Pudjiastuti. Eks Gubernur DKI Jakarta itu bahkan membagikan momen kebersamaannya itu melalui unggahan di media sosial.

Dalam potret yang diunggah, Anies Baswedan tampak tersenyum lebar saat bersama Susi Pudjiastuti. Keduanya juga terlihat makan bersama dan berdiskusi saat matahari mulai tenggelam.

"Ketemu teman lama itu ngobrol, ngobrol, dan ngobrol. Pindah tempat, ngobrol, pindah tempat lagi, ngobrol lagi. Teman2 begitu juga kan?" tutur bakal Capres yang diusung Partai NasDem itu dalam unggahan Instagram-nya, Senin, 25 Juli 2023.

Baca Juga: Ridwan Kamil: sebagai Pemimpin Jawa Barat, Saya Sudah Bersumpah untuk Jaga Jawa Barat dan NKRI

Keduanya tampak berbincang di pinggir pantai. Selain itu, mereka juga tampak berswafoto sembari tersenyum bersama.

Unggahan tersebut dibanjiri komentar netizen, tak sedikit yang setuju agar Susi Pudjiastuti menjadi pendamping Anies dalam Pilpres 2024. Unggahan kebersamaan Anies dan Susi tersebut mendapat lebih dari 35.000 likes.

Dalam potret yang lain, Anies Baswedan tampak dijamu makan. Susi Pudjiastuti tampak tersenyum saat menyodorkan makanan kepada eks Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu. 

Momen kebersamaan Anies Baswedan dan Susi Pudjiastuti.
Momen kebersamaan Anies Baswedan dan Susi Pudjiastuti.

Elektabilitas

Dalam survei NEW INDONESIA Research and Consulting, Anies baswedan berada di posisi ketiga dengan elektabilitas 13,3 persen. Di posisi pertama survei tersebut adalah Prabowo Subianto 26,5 persen dan Ganjar Pranowo di posisi kedua dengan 23,6 persen.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat