kievskiy.org

Pegawai KAI Terduga Teroris Diduga Targetkan Markas Brimob dan TNI

Ilustrasi teroris.
Ilustrasi teroris. Pixabay

PIKIRAN RAKYAT – Juru Bicara Densus 88 Antiteror Polri Kombes Pol Aswin Siregar mengungkapkan rencana aksi tersangka dugaan tindak pidana terorisme berinisial DE yang juga merupakan pegawai PT Kereta Api Indonesia (KAI). Menurutnya, DE hendak melancarkan aksi amaliyah ke Mako Brimob dan TNI.

“Memiliki rencana atau niatan untuk melakukan aksi kembali ke Mako Brimob yang di Kelapa Dua dan Mako Brimob yang di Jawa Barat,” katanya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari PMJ News pada Selasa, 15 Agustus 2023.

“Juga terhadap beberapa markas tentara yang sudah dikenali atau ditandai, di-profiling oleh yang bersangkutan,” ujarnya melanjutkan.

Baca Juga: Pegawai KAI Tersangka Teroris Galang Dana Lewat Telegram, Densus 88 Ungkap Propaganda yang Dilakukannya

Aswin menjelaskan bahwa aksi tersebut direncanakan DE lantaran mendapatkan inspirasi dari peristiwa kerusuhan Mako Brimob 2018. Saat itu, narapidana terorisme (napiter) diketahui membuat kerusuhan di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok.

Pegawai KAI kelahiran tahun 1995 itu pun diketahui telah menjalani latihan untuk melancarkan rencana aksinya. Namun, hingga saat ini, Densus 88 masih mendalami hal tersebut.

“Dalam pemeriksaan yang bersangkutan menjelaskan bahwa memang yang bersangkutan terinspirasi karena memiliki Ghirah setelah melihat aksi pemberontakan atau perlawanan teroris di Mako Brimob,” ucap Aswin.

Baca Juga: Pegawai KAI Terduga Teroris Sebarkan Propaganda di Media Sosial, Akun Pernah Ditutup Facebook dan YouTube

Rekam Jejak DE

Aswin Siregar menjelaskan bahwa sebelum DE menjadi pegawai BUMN PT KAI, ia pernah bergabung dengan kelompok teroris Mujahiddin Indonesia Barat (MIB) pimpinan WM sejak 2010.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat