kievskiy.org

Rute Alternatif Imbas Penutupan 29 Ruas Jalan di DKI Jakarta selama KTT ASEAN

Kendaraan terjebak macet di Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Selasa, 1 Agustus 2023.
Kendaraan terjebak macet di Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Selasa, 1 Agustus 2023. /Antara/Galih Pradipta

PIKIRAN RAKYAT -  Pemprov DKI dan Polda Metro Jaya bakal menerapkan sistem buka tutup bersifat situasional di 29 ruas jalan DKI Jakarta selama KTT ASEAN berlangsung. Jadwal penutupan jalan rencananya akan menyesuaikan dengan waktu delegasi ASEAN melintas dari hotel menuju venue maupun sebaliknya.

Penutupan jalan dapat berlangsung 2 jam atau lebih. Kebijakan ini diambil untuk mengakomodasi perjalanan delegasi dari penginapan ke tempat acara.

Bagi Anda yang akan melintasi jalan-jalan yang terdampak, Anda bisa menggunakan jalan alternatif seperi yang sudah Pikiran-Rakyat.com rangkum untuk Anda.

  1. Kegiatan di St Regis 2-3 September 2023 (Pukul 09.00 dan 10.00 WIB)

Rute Alternatif:

- Lalu lintas dari Selatan (Cipete) menuju ke Barat (Slipi) atau Utara (Monas) dapat melalui Jalan Kyai Maja - Jalan Kebayoran Baru - Jalan Arteri Pd . Indah - Berputar di U-turn depan Gandaria City-Jalan Teuku Nyak Arief-Jalan Tentara Pelajar.

Baca Juga: 4 Obat Alami untuk Mengatasi Nyeri Haid yang Berlebih, Mudah Ditemukan di Rumah dan Minimarket

- Lalu lintas dari Utara (Harmoni) menuju ke Selatan (Blok M) dapat melalui Jalan Medan Merdeka Barat - Jalan Budi Kemuliaan - Jalan Abdul Muis

- Jalan Fachrudin Jalan K.H. Mas Mansyur -Jalan Penjernihan - Jalan Pejompongan - Jalan Tentara Pelajar - Jalan Teuku Nyak Arief - Jalan Kebayoran Baru - Jalan Kyai Maja - Jalan Panglima Polim.

- Lalu lintas dari Timur (Tebet) ke Barat (Slipi) dapat melalui Jalan Kapten Tendean - Jalan Wolter Monginsidi - Jalan Trunojoyo - Jalan Kyai Maja - Jalan Kebayoran Baru - Jalan Arteri Pd . Indah - Berputar di U - turn depan Gandaria City Jalan Teuku Nyak Arief - Jalan Tentara Pelajar.

- Lalu lintas dari Barat (Slipi) menuju ke Timur (Tebet) dapat melalui Jalan S.Parman - Jalan Pejompongan - Jalan Penjernihan - Jalan R.M. Margono - Jalan Galunggung - Jalan Dr. Saharjo - Jalan Prof Dr. Soepono - Jalan MT . Haryono.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat