kievskiy.org

Update Kebakaran di Gunung Bromo yang Diduga Dipicu Ulah Pengunjung, 6 Orang Diamankan

Kawasan Bukit Teletubbies di Taman Wisata Bromo kebakaran pada Rabu 6, September 2023
Kawasan Bukit Teletubbies di Taman Wisata Bromo kebakaran pada Rabu 6, September 2023 /Twitter.com/@anomharya

PIKIRAN RAKYAT - Seluruh pintu masuk menuju kawasan Gunung Bromo, Jawa Timur ditutup total akibat kebakaran yang terjadi di Blok Savana Lembah Watangan, atau Bukit Teletubbies pada Rabu, 6 September 2023. Wisata Gunung Bromo diketahui memiliki empat pintu masuk, yakni berada di Desa Ngadisari, Kecamatan Sukapura dan Desa Wonokitri, Kecamatan Tosari, Probolinggo.

Kemudian, di wilayah Kabupaten Lumajang, dan daerah Jemplang, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang.

“Kegiatan wisata Gunung Bromo ditutup secara total mulai Rabu malam (6 September 2023) pukul 22.00 WIB,” kata Kepala Bagian Tata Usaha Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) Septi Eka Wardhani, dikutip dari Antara pada Kamis, 7 September 2023. 

Pemicu kebakaran tersebut diduga berasal dari ulah sejumlah pengunjung yang tidak bertanggung jawab. Menurut keterangan Septi, sejumlah pengunjung itu menyalakan dan membuang suar di area tersebut.

Baca Juga: Shane Lukas Divonis 5 Tahun Penjara, Keluarga Tidak Terima: Kami Mau Shane Divonis Serendah-rendahnya

"Iya, diduga seperti itu. Pelaku sudah kami amankan," ujarnya. 

Secara keseluruhan, sudah ada enam orang yang diamankan oleh petugas TNBTS. Septi mengatakan bahwa keenam orang tersebut sedang dimintai keterangannya di Polres Probolinggo. 

"Sementara yang diamankan enam orang, tapi kami masih belum bisa menyebutkan siapa tersangka. Nanti, kami menunggu penyelidikan lebih lanjut," ucapnya. 

Kini, tim gabungan Balai Besar TNBTS pun masih berusaha untuk menangani kebakaran yang melanda sabana kaldera Tengger tersebut. 

Baca Juga: Gunung Bromo Kembali Ditutup Buntut Kebakaran, Pengelola Singgung Penggunaan Flare dkk

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat