kievskiy.org

NasDem Sambangi Markas PKB Bahas Pemenangan Anies Baswedan-Cak Imin

NasDem sambangi markas PKB bahas pemenangan Anies Baswedan-Cak Imin, di Jalan Raden Saleh Raya, Senen, Jakarta Pusat.
NasDem sambangi markas PKB bahas pemenangan Anies Baswedan-Cak Imin, di Jalan Raden Saleh Raya, Senen, Jakarta Pusat. /Pikiran Rakyat/Boy Darmawan

PIKIRAN RAKYAT - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menerima kunjungan Partai NasDem, Rabu, 13 September 2023. Pertemuan yang digelar di Kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh Raya, Jakarta Pusat dihadiri sejumlah elite masing-masing partai.

Pantauan Pikiran-Rakyat.com , elite NasDem yang menghadiri agenda tersebut di antaranya Ketua DPP NasDem Effendy Choirie, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Hermawi Taslim, Wakil Ketua Umum Ahmad Ali, dan Ketua DPP Taufik Basari.

Sedangkan pihak PKB yang hadir antara lain Sekjen Hasanudin Wahid, Wakil Ketua Umum Jazilul Fawaid dan Hanif Dhakiri, dan wakilnya Syaiful Huda, Ketua Fraksi PKB DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal.

Mereka duduk di kursi dengan meja panjang dan saling berhadapan. Meski begitu, tidak terlihat Ketua Umum NasDem Surya Paloh, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin), serta Anies Baswedan.

Baca Juga: Nasdem Sebut Cak Imin Tak Kalah Ganteng dengan yang Lama, Sindir AHY?

Ketua DPP NasDem Effendy Choirie alias Gus Choi mengatakan pertemuan tersebut merupakan silaturahmi balasan karena PKB sebelumnya sempat bertandang ke NasDem Tower pada Rabu, 6 September 2023.

Silaturahim karena NasDem, resiprokal. NasDem karena sudah ke sana, jadi kita ya ke sini, kata Gus Choi kepada wartawan.

Meski begitu ia mengakui bahwa kunjungan balasan tersebut membahas salah satunya soal tim pemenang calon calon presiden dan calon wakil presiden Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.

"Kayaknya iya begitu. Ya semua mengarah ke situ," ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat