kievskiy.org

Mahfud MD: Koalisi PDIP Pilih Bakal Cawapres Berdasarkan Kualitas, Bukan 'Isi Tas'

 Pasangan bakal calon peserta Pilpres 2024, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, bergandengan tangan saat pengumuman bakal calon wakil presiden di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Rabu 18 Oktober 2023.
Pasangan bakal calon peserta Pilpres 2024, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, bergandengan tangan saat pengumuman bakal calon wakil presiden di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Rabu 18 Oktober 2023. /ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

PIKIRAN RAKYAT – Bakal calon wakil presiden Mahfud MD menyebut empat partai koalisi pengusung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 tak memandang kekayaan atau harta tokoh yang dipilih. Namun, PDI Perjuangan dkk menurutnya memang mencari dan mempertimbangkan tokoh-tokoh berkualitas sebagai cawapres.

"Partai ini memang memilih kualitas. Tidak menentukan berdasarkan 'isi tas'. Betul, dia membaca tokoh siapa yang layak menurut survei, tetapi juga dihitung kualitasnya, keperluan negara ini apa,” kata Mahfud MD ditemui di Kantor Kemenkopolhukam, Jakarta, Rabu, 18 Oktober 2023.

Mahfud MD pun mengaku terkejut dengan pengumuman penunjukannya sebagai bakal cawapres untuk mendampingi Ganjar Pranowo.

“Sehingga saya, ya, langsung di-ini, bagi saya ini surprise betul. Saya tidak ditanya apa, uang kampanyenya bagaimana, ndak ada," ucap Mahfud, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Baca Juga: Mahfud MD Tak Akan Mundur dari Menko Polhukam: akan Pimpin Netralitas TNI dan Polri

Mahfud juga mengungkapkan bahwa dirinya tidak mengeluarkan uang sedikit pun untuk bisa dipilih sebagai cawapres pilihan PDI Perjuangan, PPP, Partai Hanura, dan Perindo tersebut. Padahal, menurutnya untuk bisa tampil di ajang demokrasi terbesar itu membutuhkan uang yang tak sedikit.

"Saudara percaya? Yakin 100 persen, bahkan 1.000 persen, saya masuk ke situ menjadi (bakal) cawapres, disetujui oleh partai koalisi, (saya) tidak mengeluarkan uang sepeser pun,” katanya.

“Dulu rame isunya wah ndak bisa, ndak punya uang nggak bisa jadi cawapres, nggak bisa capres, harus setor ke pimpinan partai. Ini sepeser pun sungguh tidak," ujarnya lagi.

Baca Juga: Young Lex Fans Berat Mahfud MD: Seumur Hidup Golput, Kalau yang Ini Bakal ke TPS Pagi-pagi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat