kievskiy.org

Buaya Muara Sepanjang 162 Cm Resahkan Warga, Berkeliaran di Pemukiman Dekat Sungai Deli Sumut

ILUSTRASI buaya.*
ILUSTRASI buaya.* /Rony Muharrman/ANTARA ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT - Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Sumatera Utara, Hotmauli Sianturi mengatakan bahwa pihaknya berhasil mengamankan seekor buaya muara liar di Sungai Deli.

Buaya muara tersebut dilihat warga sedang berkeliaran di Sungai Deli dan tidak jauh dari pemukiman penduduk.

Oleh karena itu, karena khawwatir, warga kemudian melaporkan kejadian tersebut ke pihak BBKSDA.

Baca Juga: Kekecewaan Bagas Kaffa Usai Cetak Satu Gol, Timnas Indonesia Malah Dibantai Kroasia 7-1

Lebih lanjut, kata dia, pihak BBKSDA Sumut pun bergegas melakukan koordinasi dengan warga dan pemerintah setempat terkait penangkapan buaya.

Pihaknya kemudian memasang jerat dengan umpan anak bebek untuk memancing buaya muara tersebut.

Proses penangkapan satwa tersebut dilakukan pada Sabtu 5 September dini hari atau sekira pukul 01.20 WIB.

Baca Juga: 5 Makanan dan Minuman yang Menyembunyikan Banyak Kalori, Salah Satunya Saus Salad

Hotmauli Sianturi mengatakan bahwa buaya muara dengan nama latin Crocodylus Novaeguineae yang berhasil ditangkap tersebut berjenis kelamin laki-laki dan dalam keadaan sehat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat