kievskiy.org

Usulan Kaesang Pangarep Soal Pencoblosan Pemilu 2024: Kalau Bisa, Tintanya Warna Pink

 Ketum PSI Kaesang Pangarep (tengah baju putih).
Ketum PSI Kaesang Pangarep (tengah baju putih). /Pikiran Rakyat/Asep Bidin Rosidin

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menyuarakan pendapatnya soal pencoblosan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Ia usul agar pada momentum tersebut, warna tinta pencoblosannya diganti dari ungu menjadi pink.

Alasannya, hari pencoblosan yang akan berlangsung pada 14 Februari 2024 itu biasanya dikenal sebagai Hari Kasih Sayang oleh para generasi muda. Hal tersebut juga berkaitan  agar ada perubahan suasana dan membuat Pemilu 2024 semakin meriah. 

Hal tersebut diungkapkan Kaesang Pangarep usai silaturahmi dengan Pengurus Besar (PB) Pandawa Sumatera Utara, di Medan pada Senin, 13 November 2023 malam.

“Salah satu yang saya harapkan ya ini enggak tau bisa atau enggak. Kan pemilu kali ini diadakan 14 Februari 2024, biasanya kan tintanya ungu tuh, kalau bisa pink,” katanya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara pada Selasa, 14 November 2023.

Baca Juga: Kenapa Bobby Nasution Belum Kembalikan KTA PDIP Usai Dukung Prabowo-Gibran?  

“Kan hari kasih sayang,” ujarnya melanjutkan. 

Harapan Kaesang Pangarep terhadap Capres-Cawapres

Pada Senin, 13 November 2023, Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan tiga pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) untuk maju pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Penetapan itu berlangsung usai KPU melakukan verifikasi dokumen dan melihat hasil tes kesehatan seluruh pasangan calon (paslon). Penetapan tersebut dicantumkan dalam keputusan KPU RI Nomor 1632 Tahun 2023.

Terkait hal itu, Kaesang Pangarep turut mendoakan seluruh paslon agar bisa berkompetisi secara sportif, mendahulukan pemilihan umum yang damai, riang gembira dan adil. Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu juga mengharapkan seluruh paslon bisa sama-sama menjaga masyarakat agar tidak terpecah-belah.

Baca Juga: AMIN Soal Pengundian Nomor Urut Paslon Pilpres 2024: Keputusan Baik Didasarkan pada Pengetahuan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat