kievskiy.org

Dokter Tifa Beberkan SK Kemendikbud Soal Pendidikan Gibran Rakabuming: Kejar Paket?

Jenjang pendidikan Gibran Rakabuming Raka dipertanyakan.
Jenjang pendidikan Gibran Rakabuming Raka dipertanyakan. //X.com @doktertifa /X.com @doktertifa

PIKIRAN RAKYAT – Dokter Tifa menyinggung jenjang pendidikan Gibran Rakabuming Raka yang dinilai janggal. Hal ini bermula saat Dokter Tifa mengomentari foto wisuda Gibran di Management Development Institute of Singapore (MDIS).

Pasalnya, Dokter Tifa menyoroti bahwa ijazah Gibran Rakabuming Raka didapat dari University of Bradford, Inggris. Belum lagi Dokter Tifa juga membagikan surat keterangan (SK) dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) soal penyetaraan ijazah yang dimiliki Gibran.

Dokter Tifa kemudian menertawakan SK tersebut yang menyatakan pendidikan Gibran Rakabuming Raka di UTS Insearch, Sydney, Australia hanya setara SMK. Pendidikan itu diselesaikan Gibran pada 2006 lalu.

“Gibran Rakabuming Raka telah menyelesaikan pendidikan Grade 12 di UTS Insearch, Sydney, Australia tahun 2006, yang bersangkutan dinilai memiliki pengetahuan setara tamat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Peminatan Akuntansi dan Keuangan di Indonesia,” ujar SK tersebut.

Baca Juga: Kenapa Orang Berkacamata Disebut Pintar?

Dokter Tifa langsung menyindir dengan tegas SK yang beredar. Dia pun meminta kejelasan dari Gibran soal status pendidikannya yang kebanyakan menempuh pendidikan di luar negeri.

Lho! Bran @gibran_tweet piye Iki jare Kuliah INSEARCH UTS Australia kok  jare Kemendikbud mung setara SMK? (katanya kuliah di Insearch UTS Australia, kok kata Kemendikbud cuma setara SMK),” kata Dokter Tifa.

Jane kuliah opo Kejar Paket to? Lho terus tahune 2006? Jarene kuliah Ostrali 2007-2010? (Sebenarnya kuliah apa kejar paket sih? Terus tahun 2006? Katanya kuliah di Australia 2007-2010)” ucapnya menambahkan.

Unggahan Dokter Tifa langsung banjir komentar dari warganet. Seorang netizen pun memberikan informasi bahwa UTS Insearch merupakan program khusus, bukannya perkuliahan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat