kievskiy.org

Momen Ganjar Pranowo Diteriaki ‘Presiden’ dan Disambut Suling Tambur Saat Kunjungi Sorong

Kunjungan Ganjar Pranowo ke Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya.
Kunjungan Ganjar Pranowo ke Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya. / Instagram @ganjar_pranowo

PIKIRAN RAKYAT - Kunjungan Ganjar Pranowo ke Sorong, Papua Barat mendapat sambutan dari warga setempat.

Saat tiba di Bandar Udara Domine Eduard Osok di Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya, Ganjar disambut oleh tokoh dan masyarakat sambil diiringi tarian penyambutan oleh anak-anak muda disertai seni tambur Suling Tambur.

Ganjar juga mendapat mahkota khas Papua sebagai simbol penyatuan pemikiran yang sama dengan masyarakat. Tak hanya itu, Ganjar kemudian diberikan kalung sebagai simbol perekat persaudaraan.

Ganjar juga melakukan prosesi injak piring sebagai simbol penghormatan kepada tamu yang dianggap spesial.

Baca Juga: Janji Ganjar Pranowo di Pilpres 2024: Bakal Terapkan Program SMK Gratis Jadi Program Nasional

Penyambutan Ganjar Pranowo di Sorong tak berhenti sampai disitu, dalam iring-iringan masyarakat dan relawannya turut meneriakkan Ganjar Presiden 2024.

"Pak Ganjar, Pak Ganjar. Ganjar Presiden, Ganjar Presiden 2024," kata para relawan seperti dikutip dari Antara pada Selasa, 21 November 2023.

Elektabilitas Turun

Di bali penyambutannya di Sorong, elektabilitas calon presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo justru merosot akhir-akhir ini. Mungkinkah dampak turunnya elektabilitas mantan Gubernur Jawa Tengah itu lantaran mengkritisi pemerintah?

Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani membantah jika pihaknya mengintruksi Ganjar untuk mengkritisi pemerintah. Puan meyakinkan jika penilaian yang diberikan Ganjar sesuai data.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat