kievskiy.org

Jokowi: Pemilu 2024 Tak Perlu Dikhawatirkan, Negara Kita Sudah Berpengalaman

Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Presiden Joko Widodo (Jokowi). /Antara/Arif Firmansyah

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berpesan kepada seluruh pihak agar tidak mengkhawatirkan jalannya Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Ia turut menyinggung soal pengalaman Indonesia. 

Pesan tersebut disampaikan dalam acara Pertemuan Tahunan Bank Indonesia Tahun 2023 di Jakarta pada Rabu, 28 November 2023, malam.

"Tahun depan kita akan mengadakan pemilu, pesta demokrasi terbesar, tapi perlu saya ingatkan tidak perlu dikhawatirkan, negara kita ini sudah berpengalaman mengadakan pemilu, nggak sekali-dua kali, sudah lima kali," katanya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara pada Kamis, 20 November 2023. 

Jokowi pun menjelaskan bahwa pilihan dan pandangan politik yang berbeda merupakan hal biasa. Oleh karena itu, wajar jika situasi politik akan sedikit lebih panas dalam momentum pesta demokrasi tersebut. 

Baca Juga: IKN di Tangan Anies Baswedan, Timnas AMIN: Bukan Disetop, Sama Sekali Tidak

"Jadi perbedaan (pandangan politik), agak hangat, agak panas ya biasa. Perbedaan pilihan itu juga wajar saja," ujarnya.

Meski demikian, Jokowi yakin bahwa Indonesia merupakan negara yang cinta damai. Ia pun menyerukan pesan untuk bersatu demi Indonesia maju.

"Karena yang kita tahu semuanya, bangsa kita ini, bangsa Indonesia ini bangsa yang cinta damai, bangsa yang suka bersatu, bangsa yang senang harmonis, marilah kita bersatu untuk Indonesia maju," ucapnya.

Jokowi Minta Jaga Kesejukan

Dalam kesempatan lain, Jokowi meminta seluruh pihak untuk menjaga kesejukan Pemilu 2024. Ia juga menyinggung soal kedamaian. 

"Saya ingin agar pemilu serentak tahun depan, yang kita lakukan ini, terus terjaga kesejukannya, perkuat kerukunan dan persatuan, sehingga pesta demokrasi dapat terselenggara secara damai dan berkualitas," tuturnya. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat