kievskiy.org

Tanggapi PDIP, PSI Desak PPATK Buka Data Partai yang Pasang Baliho Lebih Banyak dari Jumlah Pengurus

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersama sekjennya Raja Juli Antoni.
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersama sekjennya Raja Juli Antoni. /Instagram @rajaantoni

PIKIRAN RAKYAT - Sekretaris Jenderal Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Raja Juli Antoni mendesak Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mengungkap nama partai yang jumlah balihonya lebih banyak dari pengurusnya.

Permintaan itu disampaikan Raja Juli menanggapi untuk menanggapi pernyataan Sekretaris PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto yang diduga soal pemasangan alat peraga kampaye (APK) yang terlalu banyak di sejumlah daerah.

"Buka-bukaan saja, akan kelihatan siapa partai yang paling banyak APK-nya," katanya saat mendampingi Kaesang Pangarep safari di Pati, Jawa Tengah, Minggu, 17 Desember 2023.

Dia berharap PPATK juga berkenan turun tangan untuk mengungkap dugaan adanya partai yang terlibat dalam transaksi triliunan rupiah.

"Mungkin ada transaksi dana ilegal," tuturnya.

Raja Juli menegaskan bahwa PSI tak pernah ragu untuk memberikan transparansi partai jika diminta oleh PPATK, termasuk soal dana kampanye

"PSI partai terbuka, partai transparan, siap justru untuk adu data. Semua laporan keuangannya kampanye itu pasti akan di-published oleh PSI. Apalagi kalau yang minta PPATK. Kita akan sampaikan," kata Raja Juli.

Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran ini mendukung penuh penelusuran laporan keuangan yang berkaitan dengan aktivitas partai menjelang Pemilu 2024.

"PPATK kan melacak itu. Jadi, saya setuju sekali," tutur Raja Juli.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat