kievskiy.org

Simak Rekayasa Arus Lalu Lintas di Tol Palimanan, Cikampek, dan Cisumdawu di Tahun Baru 2024

Foto udara sejumlah kendaraan yang menuju Jakarta melintas di Gerbang Tol Cikampek Utama, Karawang, Jawa Barat, Selasa (25/4/2023).
Foto udara sejumlah kendaraan yang menuju Jakarta melintas di Gerbang Tol Cikampek Utama, Karawang, Jawa Barat, Selasa (25/4/2023). /Antara Foto/Fakhri Hermansyah/YU. ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri bersiap menghadapi arus balik libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) dengan menerapkan rekayasa lalu lintas di beberapa Jalan Tol. Kebijakan ini diharapkan dapat mengurangi kepadatan volume kendaraan dan memperlancar pergerakan para pemudik.

Rekayasa lalu lintas, termasuk contraflow dan one way, akan mulai diterapkan pada Senin, 1 Januari 2024, namun sifatnya situasional tergantung kondisi lalu lintas di lapangan.

"Pelaksanaan Contraflow/Oneway bersifat situasional sesuai dengan diskresi kepolisian," tulis akun Instagram @ntmc_polri.

Rencananya, penerapan rekayasa lalu lintas akan dimulai pukul 14.00 WIB hingga 24.00 WIB. Berikut adalah beberapa lokasi yang akan menerima dampak kebijakan ini:

  1. Kendaraan dari GT Kalikangkung menuju Jakarta akan mengalami rekayasa lalu lintas One Way dari KM 188 GT Palimanan utara hingga KM 72 Cikampek.
  2. Dilanjutkan dengan Contraflow dua jalur dari KM 72 hingga KM 47.
  3. Dari KM 47 hingga KM 36 akan dilakukan Contraflow satu jalur.
  4. Kendaraan dari Bandung ke arah Cirebon dan Jawa Tengah melewati Tol Cisumdawu akan dikeluarkan di exit Ujung Jaya-Majalengka-Cirebon Palimanan 3.
  5. Kendaraan dari Jakarta menuju Cirebon dan Jawa Tengah melalui Tol Jakarta-Cikampek akan keluar di Gate Cikopo KM 72, melewati Purwakarta Jalan Arteri, dan dapat masuk kembali ke tol melalui gate Palimanan 3 atau Plumbon.

Prediksi Arus Balik Tahun Baru 2024

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memperkirakan bahwa puncak arus balik libur Tahun Baru akan terjadi pada tanggal 1 dan 2 Januari 2024 di jalur Tol Trans Jawa. Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, mengimbau masyarakat untuk bijak mengatur perjalanan guna menghindari kemacetan yang mungkin terjadi selama periode tersebut.

"Kami pantau bahwa belum banyak yang pulang ke tempat asal. Kami ingatkan bahwa tanggal 1 dan tanggal 2 itu adalah masa puncak," ujar Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, Sabtu 30 Desember 2023.

Budi menyarankan agar masyarakat pulang ke tempat asal pada tanggal 30 atau 31 Desember, atau sekaligus pada tanggal 3 atau 4 Januari, karena pada tanggal 1 dan 2 Januari diprediksi akan menjadi waktu yang padat. "Insyaallah para pemudik dan wisatawan Indonesia mengerti akan hal itu," tambahnya.

Menteri Perhubungan juga mengingatkan agar pengguna jalan tidak memaksakan diri untuk menggunakan rest area jika sudah penuh. Dia juga menyarankan para pengendara untuk tidak berhenti di bahu jalan, karena hal ini dapat membahayakan keselamatan dan berpotensi menimbulkan kemacetan.

"Jika lelah, masyarakat bisa keluar tol di kota terdekat, dan bisa istirahat di tempat-tempat yang telah disiapkan. Lebih aman dan leluasa," tutur Budi.

Menhub Budi juga meminta agar masyarakat selalu mengupdate informasi terkini dari media sosial resmi milik operator jalan tol dan Kepolisian, sehingga dapat mengetahui informasi terkait rekayasa lalu lintas yang sedang diterapkan pada saat itu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat