kievskiy.org

Hasto Sentil Jokowi, Kubu Prabowo: Justru PDIP yang Ngotot Berkuasa Tiga Periode

Presiden Jokowi.
Presiden Jokowi. /BPMI Setpres/Laily Rachev

PIKIRAN RAKYAT - Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming, Habiburokhman menilai pernyataan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto tidak berdasar.

Sebelumnya, Hasto merespons Presiden Jokowi yang mengatakan bahwa kepala negara boleh berkampanye dan memihak dalam Pemilu 2024. Menurut Hasto, pernyataan itu mencerminkan Prabowo-Gibran sebagai Jokowi tiga periode.

"Saya enggak habis pikir dengan senior satu ini, pernyataannya sangat tidak mendasar," ujarnya kepada wartawan pada Kamis, 25 Januari 2024.

Baca Juga: Anies Cegah THN AMIN Laporkan Jokowi ke Bawaslu Terkait Ucapan Presiden dan Menteri Boleh Memihak

Pernyataan Jokowi soal kampanye, kata Habiburokhman, tidak masalah secara konstitusi, hukum, dan etika, asalkan tak menyalahgunakan kekuasaan. Sejak awal, Jokowi pun menolak wacana presiden tiga periode.

"Bicara soal tiga periode, Pak Jokowi lantang sejak awal menolak, bisa dilihat jejak digital," tutur dia.

Sebaliknya, dia menilai PDI Perjuangan yang justru berambisi berkuasa selama tiga periode di parlemen.

"Justru partai Pak Hasto yang ngotot tiga periode berkuasa di legislatif, mau bikin hattrick," katanya.

Jokowi Singgung Hak Demokrasi

Jokowi mengatakan, presiden boleh berpihak dan berkampanye dalam Pemilu 2024. Pasalnya, itu merupakan hak demokrasi dan hak politik dari setiap orang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat