kievskiy.org

PAN Berharap Mahfud MD Resign Bukan untuk Sudutkan Jokowi

Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD.
Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD. /IKA UII

PIKIRAN RAKYAT - Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga mengatakan pihaknya berharap keputusan Mahfud MD untuk mundur dari jabatan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) bukan upaya untuk menyudutkan kepemimpinan Presiden Jokowi.

"(Mahfud mundur) tidak dijadikan sebagai bagian dari motif elektoral. Dalam arti, untuk kebutuhan dan kepentingan elektoral dengan narasi yang mendiskreditkan pemerintah atau menyudutkan kepemimpinan Presiden Jokowi," katanya kepada wartawan pada Rabu, 31 Januari 2024.

Menurutnya, langkah yang diambil Mahfud merupakan bagian dari hak politik personalnya. Dia pun berharap agar mundurnya Mahfud disertai pula dengan sikap dan hati yang bijak.

Baca Juga: Begini Reaksi Jokowi Usai Mahfud MD Mundur dari Kabinet

"Setiap orang bebas menentukan hak politknya masing-masing, tapi saya berharap alasan mundur Pak Mahfud hendaknya disertai dengan sikap dan hati yang bijak," ucapnya.

Viva meyakini Mahfud adalah sosok yang memiliki integritas pribadi, intelek, bijak, dan baik hati. Dia berharap alasan Mahfud mundur karena berkaitan dengan efektivitas waktu untuk tugas negara dan Pilpres.

"Sikap bijak Pak Mahfud misalnya saja, karena alasan efektivitas waktu dalam beban tugas pekerjaan kementerian atau alasan lain yang menyejukkan hati masyarakat," tutur dia.

Mahfud Resign

Mahfud MD menyatakan mundur dari Kabinet Indonesia Maju. Dia berencana akan menyerahkan surat pengunduran diri secara langsung kepada Presiden Jokowi.

"Saya sudah membawa surat untuk disampaikan ke presiden tentang masa depan politik saya yang belakangan menjadi perbincangan publik," katanya pada Rabu, 31 Januari 2024.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat