kievskiy.org

Perbandingan Jumlah Penonton Kampanye Akbar Anies, Prabowo, Ganjar, Siapa yang Paling Banyak?

Foto udara ribuan simpatisan Capres-Cawapres nomor urut 2 Prabowo-Gibran mengikuti kampanye akbar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (10/2/2024). Kampanye tersebut merupakan penutup dari rangkaian kampanye Prabowo-Gibran sebelum hari pelaksanaan Pemilu 2024 pada 14 Februari mendatang. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/YU
Foto udara ribuan simpatisan Capres-Cawapres nomor urut 2 Prabowo-Gibran mengikuti kampanye akbar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (10/2/2024). Kampanye tersebut merupakan penutup dari rangkaian kampanye Prabowo-Gibran sebelum hari pelaksanaan Pemilu 2024 pada 14 Februari mendatang. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/YU /GALIH PRADIPTA ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT - Tiga pasangan Capres-Cawapres, Anies Baswedan-Cak Imin, Prabowo-Gibran, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD menggelar kampanye akbar pada Sabtu, 10 Februari 2024 di tempat berbeda.

Anies Baswedan-Cak Imin memilih Jakarta International Stadium (JIS) sebagai lokasi kampanye akbar, Prabowo-Gibran memilih Stadion Gelora Bung Karno (GBK), dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD memilih mengamankan 'kandang banteng' di Semarang sebagai lokasi kampanye akbar.

Masing-masing acara kampanye akbar menjadi sorotan, salah satunya jumlah penonton yang datang ke kampanye akbar masing-masing calon.

Jumlah Penonton Kampanye Akbar Anies-Cak Imin

Berdasarkan pantauan wartawan Pikiran-Rakyat.com, Boy Darmawan, di JIS, sebanyak 82.000 kursi di stadion JIS tampak terisi penuh, begitu pula di area lapangan dipadati oleh massa pendukung Anies Baswedan-Cak Imin.

Bukan hanya di dalam JIS, massa juga terlihat memenuhi area luar JIS untuk mendukung Anies Baswedan-Cak Imin. TKN Anies Baswedan-Cak Imin menyediakan videotron yang cukup besar agar pendukung yang ada di luar JIS bisa menikmati acara di dalam.

"Kemudian soal kapasitas itu 92 ribu kita di dalam, di luar kita sediakan videotron cukup besar ada tiga. Jadi tetap bisa menikmati acara di dalam, kecuali di jalan-jalan, seperti di Benyamin Sueb. Nanti kita ada panggung-panggung kecil, orasi-orasi juga dari tokoh-tokoh begitu, jadi kita kasih tempat. Kalau semua di JIS ya nggak cukup," kata Kapten Timnas AMIN M. Syaugi Alaydrus di Markas Pemenangan, Jalan Diponegoro X, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 8 Februari 2024, seperti diwartakan wartawan Pikiran-Rakyat.com, Boy Darmawan.

JIS merupakan stadion yang menjadi salah satu terbesar di Asia dengan kapasitas 82.000 kursi penonton, jumlah tersebut belum termasuk lapangannya ketika dibuka untuk kerumunan.

Stadion JIS dibangun pada tahun 2019, ketika Anies Baswedan menjabar sebagai Gubernur DKI Jakarta. "Sederhana, kapasitasnya besar," kata Anies Baswedan menyebut alasan memilih JIS sebagai lokasi kampanye akbar.

Anies Baswedan menyebut bangunan JIS yang telah menghabiskan anggaran sekitar Rp5 triliun itu dibangun sepenuhnya oleh tenaga kerja Indonesia. Dia menyebut JIS adalah karya anak bangsa.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat