kievskiy.org

Timnas AMIN Minta KPU Tunjukkan Kebenaran Data IT Terkait Rekapitulasi Suara Pemilu

Timnas AMIN Gelar Diskusi pada Senin, 26 Februari 2024 terkait tema
Timnas AMIN Gelar Diskusi pada Senin, 26 Februari 2024 terkait tema /Pikiran Rakyat/Boy Darmawan

PIKIRAN RAKYAT - Deputi Hubungan Lintas Sektor Timnas AMIN Putra Jaya menuturkan tugas Komisi Pemilihan Umum (KPU) agar publik percaya terhadap rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2024 yang berdasarkan IT. Kepercayaan tersebut harus didasarkan data valid.

"Sebetulnya ini tugasnya KPU adalah membuat semua pihak percaya, tidak hanya peserta pemilu, parpol, capres tapi publik juga harus percaya, itu tugas KPU," kata Putra di Sekretariat Koalisi Perubahan, Jakarta Selatan, Senin, 26 Februari 2024.

Ia meminta agar KPU mau memberikan penjelasan lebih detail soal proses penghitungan suara. Ia mengatakan tidak mungkin penjelasannya disampaikan dari masing-masing tim pasangan calon yang berkontestasi di Pemilu 2024.

Ia menambahkan hasil Pemilu 2024 harus dapat dipercaya oleh publik. Sebelumnya, KPU tengah disorot terkait data IT internal dan Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap). Ada muncul desakan untuk mengaudit data IT KPU.

"Mereka yang wajib memberikan penjelasan, menunjukkan itu sebetulnya gampang, kita sudah ngasih jalan keluar semua peserta pemilu melakukan kunjungan dan mengusulkan tim audit, tim audit digital," ucapnya.

"Percaya tidak percaya saya percaya kepada data yang benar, entah itu datang dari Timnas AMIN, atau itu datang dari KPU dan saya tidak percaya dengan data yang tidak benar," ujarnya.

Pemilihan calon presiden dan wakil presiden di Pilpres 2024 diikuti oleh tiga pasangan calon. Paslon nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Paslon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan paslon nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Adapun pemungutan suara yang telah dilakukan pada 14 Februari 2024. Sementara penghitungan suara yang dikeluarkan sejumlah lembaga survei menampilkan pasangan Prabowo dan Gibran unggul atas dua paslon lain.

Saat ini real count Pemilu 2024 oleh KPU masih terus berlanjut yang sementara hasilnya Prabowo-Gibran berada di atas Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat