kievskiy.org

Kampanye Blusukan ala Gibran Rakabuming Raka Dipuji Ganjar Pranowo, 'Kita Lihat Inovasi Paslon Lain'

Calon Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka (kiri) dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo (kanan).
Calon Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka (kiri) dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo (kanan). /Dok. Antara - Humas Pemprov Jateng

PIKIRAN RAKYAT - Putra sulung presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka resmi menjadi calon Wali Kota Solo.

Bersama Teguh Pranoto ia yakin dapat membangun Kota Solo menjadi lebih baik.

Pasangan calon tersebut pun sedang gencar-gencarnya melaksanakan kampanye di Pilkada 2020 saat ini.

Baca Juga: Jalani Proses Hukum Konser Dangdutan, Wakil Ketua DPRD Tegal: Mohon Maaf atas Kelalaian Saya, Khilaf

Melihat pandemi Covid-19 yang tak kunjung usai, Paslon tersebut pun melakukan kampanye dengan jarak jauh.

"Sebagaimana bunyi Pasal 64 PKPU 6/2020,partai politik/pasangan calon/tim kampanye yang hendak menggelar kampanye akbar harus mengupayakan agar kampanye dilakukan media daring.

Hal ini demi menghindari penularan Covid-19," tulis Gibran dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam akun Instagram pribadinya @gibran_rakabuming yang diunggah pada Sabtu 26 September 2020.

Baca Juga: Jadwal Acara tvN Asia Hari Ini 27 September 2020, Ada Summer Vacation, I-LAND, hingga Hometown Flex

Paslon yang diusung Partai PDIP ini pun memiliki slogan kampanye 'Pemilune Slamet, Wargane Iso Ngeliwet'

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat