kievskiy.org

Berbagi Donasi Ala Gen Z, Kapanpun Dimanapun Pake BRImo

Super Apps BRImo.
Super Apps BRImo. /BRI

PIKIRAN RAKYAT - Di era modern ini, ada banyak cara untuk menyebarkan kebaikan dan kepedulian kepada sesama. Salah satu cara yang paling mudah dan impactful adalah dengan memberikan donasi kepada yang membutuhkan.

Donasi adalah sebuah langkah kecil yang dapat memberikan dampak besar bagi orang lain. Tak perlu menunggu kaya untuk berbagi, karena setiap rupiah yang kita donasikan dapat membantu mereka yang membutuhkan.

Berbagi kepada sesama memiliki banyak manfaat. Kita dapat membantu mereka yang membutuhkan, meringankan beban mereka, dan membuat mereka merasa bahagia. Selain itu, berbagi juga dapat meningkatkan rasa empati dan kepedulian kita terhadap orang lain.

Kini, teknologi telah memudahkan kita dalam menyebarkan kebaikan. Berbagai platform online menyediakan layanan donasi yang mudah dan praktis. Kita tidak perlu lagi repot-repot pergi ke tempat penampungan atau kantor lembaga sosial untuk memberikan donasi.

BRI turut menghadirkan kemudahan dalam berdonasi melalui fitur dalam aplikasi BRImo. BRImo merupakan aplikasi mobile banking dari BRI yang menawarkan berbagai fitur menarik, termasuk fitur donasi.

Berbagi Kebahagian dengan Donasi Lewat BRImo

Melalui BRImo, BRI menghadirkan kemudahan bagi kita untuk memberikan kebahagiaan dan membantu mereka yang membutuhkan melalui fitur donasi di aplikasi BRImo.

Lewat aplikasi BRImo, kamu bisa melakukan donasi ke Dompet Dhuafa, BAZNAS dan Yayasan Baitul Mal (YBM) BRILiaN. Tersedia juga dalam pilihan Zakat, Infaq atau sedekah.

Selain bisa donasi ke berbagai lembaga dan organisasi terpercaya, melalui BRImo kamu juga bisa memberikan nominal donasi yang terjangkau.

Juga bisa melakukan donasi kapan saja dan di mana saja melalui aplikasi BRImo, hingga mengecek riwayat donasi yang sudah dilakukan dengan mudah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat