kievskiy.org

Minta Masyarakat Tak Terpancing Berita Membelokkan Soal Isu Tsunami, BMKG: Seolah akan Terjadi Besok

Daryono, Kabid Mitigasi Gempa Bumi  dan Tsunami Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).
Daryono, Kabid Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). /tangkapan layar Youtube @Daryono Bmkg

PIKIRAN RAKYAT - Belakangan ini masyarakat digegerkan oleh kemungkinan terjadinya tsunami di selatan Pulau Jawa.

Sebagaimana dikteahui, beberapa waktu lalu tim peneliti dari Institut Teknologi Bandung (ITB) menerbitkan sebuah hasil riset dalam jurnal Nature Scientific Report.

Riset itu sendiri menyebutkan bahwa wilayah selatan Pulau Jawa berpotensi diterjang tsunami dengan ketinggian hingga 20 meter.

Baca Juga: Reality Show Terbaru tvN, On and Off Hadirkan Kehidupan Pribadi Persahabatan IU dan Jiyeon T-Ara

Kajian mengenai potensi tsunami tersebut mengacu pada data gempa dari katalog Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) serta katalog Internasional Seismological Centre (ISC).

Sehingga, terlihat adanya zona memanjang di antara pantai selatan pulau Jawa dan Palung Jawa.

Sebagaimana diberitakan Mantrasukabumi.com dalam artikel "Heboh Tsunami 20 Meter, BMKG: Seolah itu Akan Terjadi Besok Pagi", menanggapi hal itu BMKG meminta masyarakat tidak perlu panik terkait isu tsunami 20 meter.

Baca Juga: Gempa Bumi di Pangandaran, Benda Ringan Bergoyang, Warga dan Wisatawan Tetap Tenang Tanpa Terganggu

Kepala BMKG, Daryono mengimbau warga mengakhiri kepanikan terkait informasi mengenai potensi gempa megathrust.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat