kievskiy.org

Dibuka Hari Ini, Satgas Covid-19 Buka Tower 8 Wisma Atlet untuk Flat Isolasi Mandiri

Ilustrasi Rumah Sakit (RS) Darurat Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta.
Ilustrasi Rumah Sakit (RS) Darurat Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta. /BNPB/Danung Arifin BNPB/Danung Arifin

PIKIRAN RAKYAT - Koordinator Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran Jakarta Mayjen TNI dr. Tugas Ratmono mengatakan bahwa Satgas akan membuka Tower 8 Rumah Sakit Darurat Covid-19.

Dikatakannya, tower 8 Rumah Sakit Darurat Covid-19 sebagai flat isolasi mandiri bagi khusus bagi pasien tak bergejala dan gejala ringan.

Jenderal bintang dua yang sehari-hari bertugas sebagai Kepala Pusat Kesehatan TNI ini menilai Rumah Sakit Darurat Covid-19 masih mampu menampung pasien jika lonjakan kasus kembali terjadi.

Baca Juga: Kesaksian Pemandu Pernikahan Meggy Wulandari dan Suami: Tidak Ada yang Istimewa

Kabarnya pembukaan tower 8 ini sebagai flat isolasi mandiri dan akan dilakukan Selasa, 29 September 2020. 

Pada Senin 28 September 2020, tercatat sebanyak 226 orang keluar dan masuk untuk menjalani isolasi mandiri.

Tingkat mobilitas yang tak berbeda jauh juga terjadi pada tower 6 dan 7.

Baca Juga: Disinggung Najwa Shihab Terkait Penanganan Buruk Covid-19, Menkes Terawan Minta Tolong pada 'Tuhan'

"Kapasitas hunian di RS Darurat Covid-19 dan Flat Isolasi Mandiri, Wisma Atlet Kemayoran Jakarta, masih tinggi. Sekitar 80 persen," ujar Tugas.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat