kievskiy.org

Pertemuan Sarwo Edhie dengan Anak DN Aidit, Kawah Upas Jadi Saksi, Ucapan Selamat Berakhir Pelukan

Pertemuan Jenderal Purn. Sarwo Edhie dengan Ilham Aidit, berlangsung di pengukuhan kader Wanadri.
Pertemuan Jenderal Purn. Sarwo Edhie dengan Ilham Aidit, berlangsung di pengukuhan kader Wanadri.

PIKIRAN RAKYAT - Pertemuan Sarwo Edhie Wibowo dengan Ilham Aidit, diawali dengan ucapan selamat, dilanjutkan dengan sebuah pelukan. Apa pasal?

Publik mengenal sosok Sarwo Edhie, yang merupakan tokoh penumpas Partai Komunis Indonesia.

Sedangkan Ilham Aidit, adalah putra DN Aidit, gembong PKI.

Baca Juga: Liverpool vs Arsenal di Piala Liga Inggris: Jurgen Klopp Yakini Pertandingan akan Berjalan Sulit

Sejak awal Orde Baru, publik diberi tahu bahwa dalang Gerakan 30 September 1965 adalah PKI, yang berupaya mengkudeta pemerintahan RI.

Meski sejak era reformasi berbagai versi berseberangan bermunculan, nama Sarwo Edhie tidak lepas dari penumpasan PKI di Indonesia

Ia memiliki peran yang sangat besar dalam pengganyangan Pemberontakan Gerakan 30 September dalam posisinya sebagai panglima RPKAD (atau disebut Kopassus pada saat ini).

Baca Juga: Ikuti Langkah WHO Cara Cuci Tangan yang Baik Cegah Penularan Virus Corona

Sarwo Edhie, ayah dari Ani Yudhoyono itu, memeluk Ilham Aidit, dengan Kawah Upas, Gunung Tangkubanparahu, menjadi saksi bisunya.

Kejadian itu dikisahkan berlangsung tahun 1981, ketika Ilham menjadi salah satu kader Wanadri, sebuah kelompok pencinta alam di Bandung, yang akan dilantik Jenderal Purn. Sarwo Edhie.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat