kievskiy.org

Anies Soal Gabung dengan Kubu Prabowo-Gibran: Kan Timnya Sudah Selesai

Capres nomor urut 1 Anies Baswedan menyapa simpatisan dalam kampanye akbar di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Sabtu (10/2/2024). Kampanye tersebut merupakan penutup sebelum hari pelaksanaan Pemilu 2024 pada 14 Februari 2024. ANTARA FOTO/ Erlangga Bregas Prakoso/tom.
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan menyapa simpatisan dalam kampanye akbar di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Sabtu (10/2/2024). Kampanye tersebut merupakan penutup sebelum hari pelaksanaan Pemilu 2024 pada 14 Februari 2024. ANTARA FOTO/ Erlangga Bregas Prakoso/tom. /ERLANGGA BREGAS PRAKOSO ERLANGGA BREGAS PRAKOSO

PIKIRAN RAKYAT - Anies Baswedan ramai dibombardir pertanyaan mengenai keputusannya bergabung atau tidak dengan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, selaku presiden dan wakil presiden terpilih.

Pasalnya, partai NasDem dan PKB sebagai pengusung utamanya maju jadi capres 2024, kini sudah terang-terangan merapat ke pemerintahan baru.

Namun, sebagaimana pernyataannya yang lalu, Anies menegaskan bahwa ia tak punya lagi kapasitas untuk bergabung ke koalisi manapun.

"Memang saya partai? Kan timnya (Koalisi Perubahan) udah selesai. Kemudian saya bukan pimpinan partai. Saya warga negara sekarang," ujar Anies, di Jakarta Selatan, Selasa, 30 April 2024.

Mengingat kencangnya narasi Anies 'ditinggalkan' partai pendukung, ia mengaku semua itu tak jadi soal. Koalisi Perubahan, imbuhnya, masih terus berjalan beriringan meski dibarengi pula dengan komunikasi bersama pihak Prabowo-Gibran.

"Kita masih jalan sama-sama terus kok. Masih jalan sama-sama terus dan begini, di dalam proses komunikasi itu selalu ada ruang terbuka untuk komunikasi," kata dia.

"Bahkan ketika kami berdua hadir pun ada yang mempertanyakan, kenapa harus hadir? Itu. Tapi kenyataannya kami ingin bernegara dengan terhormat kok, kita ingin menjalankan proses politik juga dengan terhormat," ujarnya, menandaskan.

Baca Juga: Jokowi 'Siapkan' Prabowo Bukan Abuse of Power, Presiden Halal Dukung Siapapun

Reaksi Anies Surya Paloh Tak Hadir di Pembubaran Tim AMIN

Ketua Umum NasDem, Surya Paloh tidak menghadiri pembubaran resmi Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN). Bagaimana reaksi sang capres usungan, Anies Baswedan?

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat