kievskiy.org

Seleksi CASN 2024 Tidak Akan Ditunda Setelah Pilkada 2024

Ilustrasi ujian di tes Rekrutmen BUMN, CASN, CPNS.
Ilustrasi ujian di tes Rekrutmen BUMN, CASN, CPNS. /Dok. Setkab

PIKIRAN RAKYAT – Ombudsman RI mengusulkan seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2024 diundur setelah Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 selesai digelar. Sontak saja usulan tersebut langsung mendapat protes dari masyarakat yang berniat mengikuti seleksi CASN 2024.

Usai masyarakat protes, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas menegaskan bahwa seleksi CASN 2024 tidak akan dan tidak mungkin ditunda. Pasalnya seleksi CASN 2024 sudah terjadwal sesuai UU Nomor 20 Tahun 2023 tentang ASN.

Keputusan soal jadwal seleksi CASN 2024 ini sudah disepakati pemerintah bersama Komisi II DPR RI. Dari aturan tersebut, seluruh proses CASN 2024 juga harus selesai paling lambat Desember 2024.

Azwar Anas juga memastikan seleksi CASN 2024 tidak terpengaruh dengan adanya proses politik yang diselenggarakan negara berupa Pilkada serentak 2024. Menteri PANRB ini juga menyebut seleksi CASN juga sangat menjunjung tinggi nilai transparansi dan akuntabilitas.

Baca Juga: Cara Kerja Spyware Perusahaan Israel yang Dijual ke Indonesia: Bikin Situs Palsu Berbagai Media Tanah Air

Selama ini proses seleksi CASN dilaksanakan dengan menjunjung tinggi nilai transparansi dan akuntabilitas. Apalagi proses seleksi dilakukan secara ketat dan dipadukan dengan tekonologi modern seperti pemindai wajah.

“Nilai dari peserta tes dalam seleksi akan langsung terpampang di sistem, yang bisa dilihat oleh semua orang,” kata Azwar Anas.

Kini tidak ada lagi istilah bisa menitipkan keluarga atau saudara untuk jadi CASN. Tidak ada keistimewaan yang didapatkan oleh keluarga ASN.

“Putranya Pak Kepala BKN saja, yang membuat soal, dua kali tes juga, banyak sekali putra pejabat juga yang bikin soal tidak diterima,” ujarnya menambahkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat