kievskiy.org

Liga Basket Putri Indonesia Srikandi Cup 2020 Masuki Seri Ke-2

/SRIKANDI CUP.*

PIKIRAN RAKYAT – Liga basket putri Indonesia Srikandi Cup 2020 memasuki seri ke-2 di Jakarta.

Klasemen sementara menempatkan GMC Cirebon berada di peringkat pertama.
Sukses pelaksanaan seri I di Cirebon, pekan lalu, membuat Ketua Koordinator Srikandi Cup Deddy Setiawan bisa berimbas pada pelaksaan seri Jakarta yang rencananya berlangsung di GOR Soemantri Brodjonegoro 12-18 Februari 2020.

Di seri pertama, menurutnya, hampir seluruh pertandingan berlangsung ketat.

Baca Juga: Pemerintah Tiongkok Akan Undang Polisi Jambi yang Viral Usai Nyanyikan Jiayou Wuhan Jika Wabah Virus Corona Sudah Mereda

"Di posisi klasemen atas, GMC Cirebon masih menguasai permainan. Menyusul di bawahnya adalah Merpati Bali, Scorpio Jakarta, Sahabat Semarang Tanago Friesan Jakarta, dan terakhir Flying Wheel Makassar. Di seri Jakarta ini diharapkan persaingan ketat juga terjadi. Mengingat mereka sudah saling intip kekuatan di seri perdana," katanya.

Sebagai tuan rumah, Scorpio Jakarta, menurutnya tentu akan memanfaatkan momentum mereka di kandang untuk bisa mencuri puncak klasemen dari tangan GMC.

Scorpio sendiri akan menjalani lima pertandingan melawan Flying Wheel Makassar, Merpati Bali, GMC Cirebon, Sahabat Semarang, dan Tanago Friesian Jakarta.

Baca Juga: Tidak Terbebas dari Risiko Sosial, 17.000 Pekerja Kantor Notaris akan Dilindungi BP Jamsostek

Pelatih Scorpio Jakarta, Budi Wardoyo mengatakan setelah sukses memenuhi target tiga kemenangan dalam seri perdana, pihaknya tidak mau terlalu muluk di seri kedua ini.

Jarak seri pertama ke kedua yang terlalu dekat membuatnya harus pintar merotasi pemain guna mengatasi kelelahan pemain.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat