kievskiy.org

Kontingen Jabar Jadi Juara Umum Kejurnas Tenis Meja di Manado

Kontingen tenis meja Provinsi Jawa Barat berfoto bersama seusai menerima piala bergilir setelah dinyatakanenjadi juara umum pad ajang Kejurnas Tenis Meja yang diselenggarakan di Kota Manado, Sulawesi Utara.
Kontingen tenis meja Provinsi Jawa Barat berfoto bersama seusai menerima piala bergilir setelah dinyatakanenjadi juara umum pad ajang Kejurnas Tenis Meja yang diselenggarakan di Kota Manado, Sulawesi Utara. /Aep Hendy Pikiran Rakyat

PIKIRAN RAKYAT - Minimnya dukungan dana tak menjadi alasan bagi kontingen tenis meja Jawa Barat (Jabar) untuk tidak berjuang secara maksimal guna meraih prestasi terbaik dan mengharumkan nama daerah.

Hal ini dibuktikan dengan prestasi luar biasa yang diraih kontingen Jabar sehingga menjadi kebanggan warga Jabar.

Pada ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Tenis Meja yang digelar di Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara, kontingen dari Jabar mampu meraih medali terbanyak. Hasilnya, kontingen Jabar pun keluar sebagai juara umum.

Baca Juga: Potret Fajar-Rian Posting Keakraban Bareng The Minions Sebelum Laga All Indonesia Final di Denmark Open 2022

Ketua Umum Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Jabar, KRT Nurseno SP Utomo, menyampaikan dari 16 nomor yang dipertandingkan, kontingen tenis meja Jabar berhasil meraih medali terbanyak yakni 19 medali dengan rincian 8 medali emas, 4 medali perak, dan 7 medali perunggu.

"Raihan medali kita bahkan mampu melebihi target dimana kita awalnya hanya menargetkan 6 medali emas. Ini capaian yang sangat luar biasa karena kita mampu merebut setengahnya dari total medali emas yang disediakan dalam ajang yang sangat bergengsi ini," ujar Nurseno, Minggu (23/10/2022).

Dikatakannya, pihaknya mengirimkan 18 atlet pada ajang Kejurnas Tenis Meja di Manado tersebut. Para atlet yang sebelumnya memang telah melalui seleksi ketat ini, ternyata semuanya mampu menyumbangkan medali dan mengharumkan Jawa Barat di kancah nasional.

Baca Juga: Isi Instagram Kaesang Pangarep Dipenuhi Foto Kucing, Warganet: Kayaknya Bukan Hack, tapi Pusing Mikirin Nikah

Dari total 8 medali emas yang diperoleh kontingen Jabar, tutur Nurseno, enam di antaranya dipersembahkan oleh atlet asal Garut. Mereka adalah Gibran yang turun di kelas junior dengan tiga medali emas, Andre dari kelas senior dengan dua medali emas, dan Yusril dari kelas kadet dengan satu medali emas.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat