kievskiy.org

Paris Melarang Mobil Buatan Sebelum 1997

PARIS, (PR).- Lanskap otomotif di Paris akan berubah secara drastis pada bulan Juli mendatang. Wali Kota Anne Hidalgo telah mengumumkan rencana kontroversial untuk melarang setiap mobil yang dibuat sebelum tahun 1997 memasuki kota ini mulai 1 Juli 2016. Larangan ini merupakan bagian dari proyek yang lebih luas yang bertujuan untuk memangkas emisi gas rumah kaca di ibukota Prancis sebesar 75 persen pada tahun 2050. Dalam waktu kurang dari sebulan, seperti dilaporkan laman Autoblog, Senin 6 Juni 2016, setiap mobil yang terdaftar di Paris akan ditempeli stiker kecil berupa sertifikat kualitas udara pada kaca depannya. Stiker ini akan membantu aparat penegak hukum mengetahui berapa usia mobil, dan apakah diperbolehkan beroperasi di Paris. Larangan tersebut hanya berlaku pada pukul 08:00-20:00 pada setiap hari kerja. Pengendara yang mengabaikan larangan itu akan didenda sekitar US$ 40 dan akan naik sekitar US$ 76 pada awal 2017. Setidaknya 500.000 mobil tidak akan lagi diizinkan untuk berkeliaran di Paris dalam waktu beberapa minggu, dan menjadi pukulan telak bagi para penggemar mobil klasik yang banyak berkeliaran di Paris.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat