kievskiy.org

GIIAS 2021: Modal Hyundai Creta Masuk Pasar SUV Indonesia, Bikin HR-V Ketar-ketir

Fitur Panoramic Sunroof yang dipastikan akan ada pada mobil SUV Hyundai Creta
Fitur Panoramic Sunroof yang dipastikan akan ada pada mobil SUV Hyundai Creta /Instagram.com/@Hyundaimotorindonesia Instagram.com/@Hyundaimotorindonesia

PIKIRAN RAKYAT - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) resmi meluncurkan SUV terbaru Hyundai Creta pada Kamis, 11 November 2021.

Hadirnya mobil ini disiapkan oleh Hyundai untuk bertarung di pasar mobil SUV compact yang dihuni oleh kendaraan seperti Honda HR-V, Suzuki SX4 S-Cross, dan lainnya.

Demi menghadapi kompetitornya yang sudah lama masuk industri otomotif Indonesia, tentunya Hyundai Creta harus dibekali dengan spesifikasi yang mumpuni.

Apa saja bekal Hyundai Creta untuk bersaing dengan kompetitornya tersebut.

Baca Juga: Hyundai CRETA Tampil dengan Penuh Berani dan Futuristik di GIIAS 2021, Simak Spesifikasinya

Dari bagian depan, Hyundai Creta menggunakan desain mobil model parametric jewel hiden.

Tampilan yang sama dengan Hyundai Tucson ini membuat grille bagian depan mobil terlihat menyatu secara unik dengan lampu depan. Jika dilihat secara sekilas, maka tampilan depan mobil ini mirip dengan berlian.

Sedangkan di bagian buritannya, Hyundai Creta menggunakan stoplamp berbentuk huruf 'T' yang semua pencahayaannya sudah mengadopsi teknologi lampu LED.

Karakter mobil SUV juga kental terlihat pada mobil ini dengan desain bagian depan yang dibuat tegas, sisi samping yang dinamis, dan bagian atap rata diikuti pilar C lebar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat