kievskiy.org

GIIAS 2022: Tak Langsung Datangkan EV, Inilah Alasan Honda Lebih Pilih Teknologi Hybrid

Salah satu mobil hybrid yang dipamerkan PT Honda Prospect Motor (HPM) di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022, Honda Accord e:HEV
Salah satu mobil hybrid yang dipamerkan PT Honda Prospect Motor (HPM) di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022, Honda Accord e:HEV /Pikiran-Rakyat.com/Alza Ahdira

PIKIRAN RAKYAT - PT Honda Prospect Motor (HPM) masih belum memamerkan mobil dengan teknologi electronic vehicle (EV) di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022.

Sebaliknya, Honda malah mendatangkan dua mobil dengan teknologi hybrid (campuran mesin bensin dan motor listrik) di GIIAS 2022 yakni Honda Accord e:HEV dan CRV e:HEV.

Ternyata, Honda memiliki alasan tersendiri mengapa mereka tak mau langsung membawa mobil dengan teknologi EV di GIIAS 2022.

Karena, Honda menganggap teknologi hybrid adalah jembatan yang tepat untuk menuju proses elektrifikasi.

Baca Juga: Link Live Streaming Liverpool vs Crystal Palace di Liga Inggris, Siaran Langsung di Vidio

Dalam acara konferensi pers di GIIAS 2022 Senin, 15 Agustus 2022, Honda menjelaskan bahwa mereka juga sudah memiliki target tentang kendaraan elektrifikasi di masa depan.

"Honda akan mencapai 100 persen elektrifikasi untuk semua produknya secara global pada tahun 2040," kata Sales and Marketing Business Innovation PT Honda Prospect Motor, Yusak Billy.

"Tapi untuk saat ini pengunjung GIIAS 2022 dapat mulai mencoba teknologi hybrid Honda dengan test drive Honda CR-V e:HEV," ucapnya lagi.

Baca Juga: Paket Spesial untuk Subaru BRZ, 10 Unit Ludes dalam 1 Jam di GIIAS 2022

Honda mengaku masih belum akan memperkenalkan produk EV dalam waktu dekat ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat