kievskiy.org

Mitsubishi Fuso EURO 4 Dapatkan Kepercayaan Konsumen di Jambi

Internasional Pahala Otomoitf,(DIPO) Jambi, yang merupakan bagian dari jaringan dealer  terluas Mitsubsihi FUSO bagi pasar kendaraan niaga di Indonesia.
Internasional Pahala Otomoitf,(DIPO) Jambi, yang merupakan bagian dari jaringan dealer terluas Mitsubsihi FUSO bagi pasar kendaraan niaga di Indonesia. /dok. FUSO


PIKIRAN RAKYAT – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan  niaga dari Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC), terus meningkatkan  eksistensinya di Jambi, Sumatera, sehingga pemesanan dan pengiriman produk FUSO Euro 4 dalam jumlah besar terus berlanjut di daerah ini, setelah Mitsubishi FUSO meluncurkan  produk Euro-4 pada bulan April. 

Permintaan dari konsumen di Jambi sangat konsisten dengan misi Mitsubishi FUSO untuk  menyediakan produk yang kuat, andal, dan berkualitas dengan performa yang tinggi. Lebih  dari itu, manfaat produk FUSO akan terus ditingkatkan dan disempurnakan dengan layanan  purna jual yang prima dan ketersediaan suku cadang, yang didukung oleh PT. Dipo 

Internasional Pahala Otomoitf,(DIPO) Jambi, yang merupakan bagian dari jaringan dealer  terluas Mitsubsihi FUSO bagi pasar kendaraan niaga di Indonesia. 

 PT. Waletindo Setia Persada, PT. Putra Mandiangin Utama, dan PT. Metalik  Bara Sinergi yang bergerak di bidang pertambangan mempercayakan produk Mitsubishi  FUSO Euro-4, Canter FE SHDX.
PT. Waletindo Setia Persada, PT. Putra Mandiangin Utama, dan PT. Metalik Bara Sinergi yang bergerak di bidang pertambangan mempercayakan produk Mitsubishi FUSO Euro-4, Canter FE SHDX.

Duljatmono, Sales and Marketing Director, PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motor mengatakan  “Setelah era Euro-4 dimulai, KTB melakukan sosialisasi secara intensif dan komunikasi yang  interaktif dengan banyak konsumen loyal juga potensial dari Mitsubishi FUSO. Dan kami bersyukur. melihat respon positif dari banyak konsumen, terutama di bisnis pertambangan.  Jambi adalah salah satu contoh yang memberikan respon positif. Merupakan suatu  kehormatan bagi kami bahwa Mitsubishi FUSO dapat mendukung para konsumen melalui  produk-produk kami.” 

Baca Juga: Refly Harun soal Tuntutan Jokowi Mundur dari Massa Aksi 411: Presiden Bisa Berhenti dengan 3 Hal

Tiga perusahaan, PT. Waletindo Setia Persada, PT. Putra Mandiangin Utama, dan PT. Metalik  Bara Sinergi yang bergerak di bidang pertambangan mempercayakan produk Mitsubishi  FUSO Euro-4, Canter FE SHDX. Spesifikasi Canter FE SHDX menunjukkan tenaga yang lebih  kuat, 136 PS, 6 roda dengan final high gear ratio 6.666 memungkinkan untuk menghasilkan  performa gardan yang optimal di jalan menanjak, dimana sesuai dengan kebutuhan  pelanggan di area pertambangan. 

Waletindo Setia Persada (PT. WSP) didirikan pada tahun 2002, menjalankan bisnisnya  di bidang pertambangan dengan kantor yang berlokasi di Pekanbaru, Riau. Wilayah  operasional mereka adalah Jambi, Riau dan beberapa area di wilayah Sumatera Selatan.  Hingga saat ini, PT. WSP memiliki lebih dari 950-unit produk Mitsubishi FUSO. PT. WSP  menunjukkan keinginan yang kuat untuk mendukung peraturan pemerintah terkait  implementasi EURO-4 untuk kendaraan diesel termasuk kendaraan komersial untuk  mengurangi CO2. 

Spesifikasi Canter FE SHDX menunjukkan tenaga yang lebih  kuat, 136 PS, 6 roda dengan final high gear ratio 6.666 memungkinkan untuk menghasilkan  performa gardan yang optimal di jalan menanjak. FUSO
Spesifikasi Canter FE SHDX menunjukkan tenaga yang lebih kuat, 136 PS, 6 roda dengan final high gear ratio 6.666 memungkinkan untuk menghasilkan performa gardan yang optimal di jalan menanjak. FUSO

Menurut Chairi Anwar, Direktur Operasional PT. WSP, “Di era Euro-4, PT. WSP masih  mempercayai produk FUSO, mengingat kualitas dan kekuatannya untuk menaklukan  berbagai medan jalan, terutama untuk pengangkutan komoditas batubara di area  pertambangan. Tidak hanya soal produk, tetapi juga layanan purna jual dan ketersediaan suku  cadang FUSO yang sangat baik menjadi alasan kami memilih FUSO sebagai mitra bisnis”.

Terkini Lainnya

  • Tags

  • Jambi

  • Artikel Pilihan

  • Terkini

  • Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini Jumat 22 September 2023, Ada di 5 Lokasi

  • Mengintip Brand Otomotif Papan Atas di Pameran Mobil 2023

  • Koleksi Kendaraan Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, Anies Baswedan: Siapa yang Paling Kaya

  • Ancaman Operasi Zebra Jaya 2023, Berani Lawan Arah Bakal Langsung Kena Tilang

  • McLaren Resmi Perpanjang Kontrak Oscar Piastri hingga 2026

  • Polling Pikiran Rakyat

  • Terpopuler

  • Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Batang Jawa Tengah Sore Ini

  • Doa Akhir Tahun 1445 Hijriah, Dibaca Tiga Kali Menjelang Maghrib

  • Apakah Wajib Bawa Ijazah Asli Saat Daftar Ulang PPDB Jabar Tahap 2?

  • Profil Dewi Paramita, Mantan Kekasih Ibrahim Risyad Sebelum Menikah dengan Salshabilla Adriani

  • Prediksi Skor Inggris vs Swiss di Euro 6 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Prediksi Skor Uruguay vs Brasil di Copa America 7 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • 11 Weton Tulang Wangi Apa Saja? Simak Mitos yang Dikaitkan dengan Malam 1 Suro

  • Prediksi Skor Belanda vs Turki Euro 7 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Mayat Pria di Sungai Cibareno Gegerkan Warga Sukabumi, Kondisi Membusuk Terselip di Bebatuan

  • Prediksi Skor Kolombia vs Panama di Copa America 7 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Kabar Daerah

  • Gunung Semeru Mengamuk, Ini 8 Fakta Erupsi Dahsyat hingga 800 Meter pada 8 Juli 2022

  • Deretan Hotel Termahal di Tabanan Bali: Nabung Dulu Setahun Baru Bisa Nginap di Sini

  • Cooling System Jelang Pilkada, Kasat Binmas Polres Ketapang Ngopi Bareng Jamaah Subuh Keliling

  • Penjabat Kemahasiswaan Universitas Primagraha (UPG) dan PLT Dekan Fakultas Teknis Resmi Lantik Pengurus Himasi

  • Satpol PP Surabaya Melakukan Pengawasan 24 jam di Kota Lama Untuk Mencegah Pencurian Sarana dan Prasarana

  • Pikiran Rakyat Media Network

  • Telah diverifikasi oleh Dewan Pers
    Sertifikat Nomor 999/DP-Verifikasi/K/V/2022

Tautan Sahabat