kievskiy.org

Hengkang dari MotoGP, Suzuki Siapkan Motor Balap Baru 'Mirip' Ducati

Joan Mir dari tim Suzuki Ecstar berhasil menjuarai MotoGP Eropa 2020, namanya pun semakin kokoh di puncak klasemen sementara musim ini
Joan Mir dari tim Suzuki Ecstar berhasil menjuarai MotoGP Eropa 2020, namanya pun semakin kokoh di puncak klasemen sementara musim ini /Instagram.com/@joanmir36official Instagram.com/@joanmir36official

PIKIRAN RAKYAT - Menjadi kontender juara dunia MotoGP 2022, Yamaha pada akhirnya harus mengakui keunggulan dari tim balap pabrikan Ducati.

Salah satu perihalnya karena motor balap YZR-M1 milik Yamaha sudah tak bisa lagi menandingi mesin-mesin V4 yang dipasang pada Ducati GP 22 digebar oleh Francesco Bagnaia, Jack Miller, dan pembalap Borgo Panigale lainnya.

Apalagi selepas perginya tim Suzuki Ecstar dari MotoGP, tim Monster Energy Yamaha menjadi satu-satunya tim balap yang masih menggunakan motor mesin 4 silinder segaris.

Karena hal tersebut, Yamaha membuka kemungkinan untuk membuat motor balap timnya menjadi mirip Ducati dengan penggunaan mesin V4.

Baca Juga: Viral Video Pelajar Tes Aspal Buatan Pemerintah, Anggaran Rp200 Juta Miliki Kualitas Buruk?

Hal ini dikatakan oleh Project Leader Yamaha MotoGP Takahiro Sumi dalam keterangan resminya.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari GPone, Sumi mengaku bahwa memang motor balap Yamaha harus mendapatkan perubahan agar bisa lebih kencang lagi.

"Saya sudah berada di projek MotoGP sejak tahun 2021. Sekarang saya menjadi pimpinan projek grup Yamaha dan adalah kesempatan fantastis bagi saya. Tentu saja, kita tahu bahwa perlu adanya peningkatan di bagian top speed (kecepatan puncak) dari motor," tuturnya menjelaskan.

"kKita belum mendapatkan performa maksimal dari mesin kami karena berbagai alasan, sebagai contoh, reliabilitas, karakter, jika kita berfokus pada mengejar top speed, mesin akan berubah dan karakternya akan jadi terlalu agresif. Jadi kita harus tingkatkan semuanya dan itu bukan tugas mudah," ucapnya lagi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat