kievskiy.org

Impresi Singkat Yamaha Freego Connected 125: Motor Canggih yang Ramah Keluarga

Yamaha Freego Connected 125.
Yamaha Freego Connected 125. /Pikiran Rakyat/Raider Satria Paulus

PIKIRAN RAKYAT – PT Yamaha Motor Indonesia Manufacturing (YIMM) mulai mengirimkan motor 125cc terbarunya. Skuter yang dijuluki Yamaha Freego 125 Connected ini diluncurkan pada November 2022 lalu.

Diketahui, Yamaha Freego 125 Connected baru bisa diproduksi pada Desember 2022. Sehingga PT YIMM baru mulai mengirimkan stoknya yang ada pada Januari 2023, termasuk untuk keperluan uji coba alias test ride.

“Setelah motor ini diluncurkan  pada bulan November dan produksi di pabrik pada bulan Desember setelah Indonesia Motor Show (IMOS) banyak yang request untuk test ride. Mohon maaf karena baru bisa produksi di bulan Desember dan kepotong hari libur,” ujar Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing Public Relation.

Baca Juga: Suzuki Perkenalkan Mobil Listrik Baru, Sekali Cas Bisa Tempuh 500 KM

Karena itu, tim Pikiran-Rakyat.com juga diberikan kesempatan untuk mencoba skutik 125cc terbaru Yamaha Freego 125 Connected itu. Dilakukan secara singkat di sekitar Sentul City, Jawa Barat, bagaimana impresi berkendara motor ini?

Dilihat lewat desainnya, Yamaha FreeGo Connected terbilang cocok untuk digunakan oleh keluarga dari berbagai kalangan. Pasalnya ukuran body yang dimiliknya cukup pas, tidak terlalu besar, tapi juga tidak terlalu kecil untuk ukuran motor 125cc terbaru.

Lewat badan motor yang luas itu, beberapa tempat lain juga turut ikut menjadi besar. Misalnya jok motor yang lebar dan nyaman ketika diduduki, atau bagasi motor yang memiliki tempat penyimpanan cukup luas.

Baca Juga: Seru! Tim Monster Energy Yamaha Luncurkan Tim Balap MotoGP di Jakarta 4 Hari Lagi

Dipakai lewat beberapa polisi tidur yang ada di Sentul City, motor juga tetap nyaman bahkan untuk pengendara yang dibonceng. Saat itu kapasitas bagasi sedang dipakai penuh, dengan pengendara yang dibonceng juga membawa tas berisikan sembako.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat