kievskiy.org

Simulasi Kredit Syariah Yamaha All New NMAX 155 per Januari 2024, Cicilan Cuma Rp1 Jutaan Antiriba

Yamaha meluncurkan motor All New Nmax 155 versi terbaru dimana varian standarnya kini dilengkapi dengan fitur Y-Connect
Yamaha meluncurkan motor All New Nmax 155 versi terbaru dimana varian standarnya kini dilengkapi dengan fitur Y-Connect /Yamaha Yamaha

PIKIRAN RAKYAT – Yamaha All New Nmax 155 masih laris di pasaran per bulan Januari 2024 ini. Fiturnya yang canggih dan bentuknya yang unik menjadi magnet bagi pecinta kendaraan ataupun pengguna baru.

Tak tanggung-tanggung Yamaha All New Nmax 155 memiliki kapasitas mesin 155 cc, dengan tenaga 11,1 kiloWatt (kW) atau 8.000 rpm. Kendaraan matik ini didesain memiliki bobot yang lebih ringan 3 kilogram.

Keunggulan soal berat itu membuat Yamaha All New Nmax 155 menghasilkan PWR (Power to Weight Ratio) yang lebih besar. Alhasil kendaraan ini lebih unggul sebesar 0.0874 kW/Kilogram dibandingkan PCX 150 dengan angka 0.0749 kW/Kg.

Kendaraan ini dibanderol dengan harga Rp31.615.000 untuk wilayah Jabodetabek dan sekitarnya. Anda bisa membawa pulang Yamaha All New Nmax 155 dengan DP 15 persen atau setara dengan Rp4.742.250.

Baca Juga: Israel Penjajah Ancam Hizbullah: Kami Bisa Ubah Lebanon Menjadi Gaza!

Anda bisa mengambil kredit dengan pembiayaan syariah, sehingga menghindari riba. Dengan BSI Oto, calon pembeli bisa memilih tenor hingga 4 tahun, dan cicilan paling rendah Rp1.080.000 per bulannya.

Spesifikasi

Mesin

  1. Tipe Mesin: Liquid cooled 4-stroke, SOHC , VVA
  2. Jumlah/Posisi Silinder: Single Cylinder
  3. Volume Silinder: 155.09 cc
  4. Diameter x Langkah: 58 mm x 58.7 mm
  5. Perbandingan Kompresi: 11.6 : 1
  6. Daya Maksimum: 11.3 kW / 8000 rpm
  7. Torsi Maksimum: 13.9 Nm / 6500 rpm
  8. Sistem Starter: Electric Starter
  9. Sistem Pelumasan: Wet Sump
  10. Kapasitas Oli Mesin: 0,9 L (Periodical Change)
  11. Sistem Bahan Bakar: Fuel Injection
  12. Tipe Kopling: Single Dry Clucth
  13. Tipe Transmisi: Automatic

Rangka

  1. Tipe Rangka: Underbone
  2. Suspensi Depan: Teleskopic
  3. Suspensi Belakang: Unit Swing
  4. Ban Depan: 110/70 - 13 M/C 48P
  5. Ban Belakang: 130/70 - 13 M/C 63P
  6. Rem Depan: Hydraulic Single Disc Brake
  7. Rem Belakang: Hydraulic Single Disc Brake

Dimensi

  1. P x L x T: 1935 x 740 x 1160 mm
  2. Jarak Sumbu Roda: 1340 mm
  3. Jarak Terendah Ke Tanah: 124 mm
  4. Tinggi Tempat Duduk: 765 mm
  5. Berat Isi: 130 kg (Standard & Connected Version), 132 kg (Connected/ABS Version)
  6. Kapasitas Tangki Bensin: 7.1 L

Kelistrikan

  1. Sistem pengapian: TCI
  2. Battery: YTZ6V/YTZ7V
  3. Tipe Busi: NGK/CPR8EA-9

Tabel simulasi kredit Yamaha All New Nmax 155 per Janjuari 2024, DP Mulai Rp4 jutaan dan cicilan cuma Rp1 jutaan.
Tabel simulasi kredit Yamaha All New Nmax 155 per Janjuari 2024, DP Mulai Rp4 jutaan dan cicilan cuma Rp1 jutaan. BSI

Sejumlah ahli sepakat bahwa Nmax memiliki harga terjangkau untuk skuter kelas premium. Belum lagi dengan handling yang nyaman meski badan cukup besar, sehingga mendukung kelincahan berkendara.

Namun untuk tipe ini, pengemudi harus merasakan suspense keras jika melewati jalanan tak rata. Yamaha All New Nmax 155 juga belum dilengkapi dengan fitur idle stop dalam menghemat BBM.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat