kievskiy.org

Jelang Libur Panjang, Jasa Marga akan Tutup Sejumlah Rest Area dan Kurangi Kapasitas

Ilustrasi rest area
Ilustrasi rest area /Dok Jasa Marga Dok Jasa Marga

PIKIRAN RAKYAT - Libur panjang peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sudah berada di depan mata.

Libur panjang tersebut siap dilaksanakan pada Rabu 28 Oktober - 1 November 2020 selama 5 hari.

Menyikapi momen libur panjang tersebut, pihak Jasa Marga mengaku sudah menyiapkan beberapa strategi.

Baca Juga: Indonesia Kirim Tim di MotoGP 2021, Motor Apa yang Bakal Dipakai?

Ini dilakukan karena momen libur panjang masih dilaksanakan pada masa pandemi Covid-19.

Berdasarkan rilisan resminya yang dibuat pada Senin 26 Oktober 2020 kemarin, Jasa Marga mengaku akan menutup sejumlah rest area yang ada di Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek.

Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division (JTT) akan melakukan penutupan sementara Rest Area KM 50A Arah Cikampek dan Rest Area KM 52B Arah Jakarta.\

Baca Juga: Adu Spesifikasi Nissan Kicks e-Power Lawan Toyota Corolla Cross Hybrid, Siapa Lebih Unggul?

Adapun jadwal penutupan rest area tersebut adalah sebagai berikut:
1.Rest Area 50A: Dimulai pada tanggal 27 Oktober 2020 pukul 16.00 WIB s.d 28 Oktober 2020 pukul 16.00 WIB
2.Rest Area 52B: Dimulai pada tanggal 1 November 2020 pukul 08.00 WIB s.d 2 November 2020 pukul 08.00 WIB

Selain melakukan penutupan dua buah rest area itu, Jasa Marga juga diketahui akan mengurangi kapasitas penerimaan tempat beristirahat tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat