kievskiy.org

Diibaratkan Seperti Visa, Pendaftaran ITB Syaratkan Saldo Rekening Orangtua

Tugu Institut Teknologi Bandung (ITB).
Tugu Institut Teknologi Bandung (ITB). /Pikiran-rakyat.com/Ade Bayu Indra

PIKIRAN RAKYAT - Meski tak merinci nilai rekening yang yang harus dimiliki, pihak Institut Teknokogi Bandung (ITB) membenarkan rekening orangtua menjadi salah satu syarat untuk mendaftar seleksi mahasiswa baru jalur mandiri.

Penunjukkan isi saldo dalam rekening menjadi bukti kemampuan finansial orangtua dalam membiayai kuliah anaknya.

Sebelumnya, netizen dihebohkan dengan viralnya syarat mendaftar ITB yang mewajibkan orangtua memiliki saldo minimal Rp100 juta di rekeningnya.

Baca Juga: Giliran Prancis Batasi Huawei, Operator Telekomunikasi Dilarang Beri Lisensi Perusahaan Tiongkok

Meskipun, beberapa saat setelah viral, Selasa, 21 Juli 2020, syarat itu telah dihapus di laman resmi ITB.

Direktur Pendidikan ITB Arief Hariyanto mengatakan, surat keterangan dari bank menjadi jaminan bahwa orang tua dapat membiayai anaknya setiap semester hingga tamat kuliah.

Dia mengibaratkan rekening orangtua seperti visa saat orang hendak ke luar negeri. Keberadaan visa menjadi jaminan kemampuan finansial orang membiayai perjalannya agar tidak terlantar di negera orang.

Baca Juga: 4 Tips ala Psikolog Samantha Ananta untuk Jaga Anak-anak Gunakan Internet Lebih Bijak

"Mengenai nominal besaran jaminan keuangan, bank yang akan menilai dan memberikan surat keterangan kemampuan orangtua," kata Arief kepada Pikiran-Rakyat.com, Kamis, 23 Juli 2020.

Program seleksi jalur mandiri merupakan program pendidikan nonsubsidi yang keberadaannya bertujuan memberikan subsidi silang, kepada mahasiswa yang tidak mampu membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) penuh.

Rata-rata Mahasiswa ITB dari jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) yang mampu membayar UKT penuh sebanyak 54 persen hingga 57 persen.

Baca Juga: Lowongan Kerja Juli 2020, Media Online Portal Jember Cari Talenta Muda Sebagai Content Creator

Salah satu bentuk subsidi silang yang akan diberikan oleh mahasiswa jalur mandiri adalah Iuran Pengembangan Institusi. Iuran itu sebagian akan disalurkan untuk beasiswa UKT mahasiswa ITB.

"Karena Seleksi Mandiri adalah program nonsubsidi, maka ITB membutuhkan jaminan komitmen dari orang tua/wali/sponsor mahasiswa bahwa mereka akan mampu membayar UKT seleksi mandiri sebesar Rp 25 juta per semester," ujar Arief.

Kebijakan program nonsubsidi diperlukan untuk kelangsungan program subsidi silang mahasiswa agar dapat berjalan sesuai rencana.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat