kievskiy.org

Cuma Buang Satu Puing Sampah Luar Angkasa, Badan Antariksa Eropa Habiskan Rp1,4 Triliun

ILUSTRASI sampah luar angkasa yang mengitari atmosfer Bumi.*
ILUSTRASI sampah luar angkasa yang mengitari atmosfer Bumi.* /Pixabay


PIKIRAN RAKYAT - Badan Antariksa Eropa (ESA) menyepakati nilai kontrak sebesar 102 juta dolar AS atau setara Rp1,4 triliun dengan perusahaan asal Swiss bernama ClearSpace SA hanya untuk membuang satu bagian dari puing-puing sampah luar angkasa yang berada di orbit Bumi

Dikutip Pikiran-rakyat.com dari Universe Today, puing sampah luar angkasa itu memang tampak lebih besar yakni adaptor muatan Vega Secondary Payload Adapter (Vespa) yang memiliki berat 112 kilogram (247 pon).

Sebelumnya menjadi puing di luar angkasa, alat itu awalnya diluncurkan untuk merilis satelit pada tahun 2013. Tapi sejak saat itu telah melayang tanpa tujuan di sekitar Bumi, seperti banyak sampah luar angkasa terlantar lainnya.

Baca Juga: Bekas Roket Tiongkok Kini Jadi Sampah Luar Angkasa, Diperkirakan Jatuh ke Bumi

Jenis kontrak ini juga yang pertama dari jenisnya, dan sebagian besar biaya proyek dialokasikan untuk mengembangkan teknologi yang belum teruji.

Sampah luar angkasa itu berpotensi menyebabkan masalah besar bagi pesawat yang mencoba meninggalkan gravitasi Bumi, bahkan mungkin menyebabkan serangkaian peristiwa bencana yang dikenal sebagai Sindrom Kessler.

Sebelum situasi mencapai titik kritis itu, banyak tim telah memulai pengembangan teknologi untuk menangkap atau membuang sampah luar angkasa. Kontrak dengan ClearSpace menjadi yang pertama dari banyak kontrak serupa yang akan diperlukan.

Baca Juga: Sampah Luar Angkasa, Rusia, AS dan Tiongkok Menjadi Penyumbang Terbanyak

Menariknya, meski dengan kontrak senilai jutaan dolar AS, ClearSpace masih membutuhkan investasi luar untuk menutupi biaya misi penuh.

Perusahaan, yang merupakan spin-off dari Ecole Polytechnique Federale de Lausanne (EPFL), juga akan sangat terlibat dengan para ahli di ESA untuk membantu merencanakan dan melaksanakan misi penting ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat