kievskiy.org

Fosil Raksasa Berusia 98 Juta Tahun Ditemukan di Argentina, Miliki Panjang Setara 4 Bus

Ilustrasi Dinosaurus Allosaurus.
Ilustrasi Dinosaurus Allosaurus. /Wikilmages Pixabay

 

PIKIRAN RAKYAT - Sebuah fosil raksasa ditemukan di Barat Daya Argentina. Ilmuwan mengungkapkan fosil tersebut adalah dinosaurus Sauropoda dan berusia 98 juta tahun.

Peneliti juga mengungkapkan bahwa penemuan fosil Sauropoda ini menjadi fosil terbesar yang pernah ditemukan. 

Badan ilmiah CTYS Universitas Nasional La Matanza menerangkan, potongan tulang fosil berukuran manusia milik sauropoda raksasa tampaknya 10 persen-20 persen lebih besar daripada yang Patagotitan mayorum, dinosaurus terbesar yang pernah diidentifikasi sebelumnya.

Baca Juga: Soal Pengadaan Jalur Mandiri, Pemerintah Jamin Tak Akan Pengaruhi Jatah Vaksin Gratis

Dinosaurus Sauropoda adalah dinosaurus besar yang memiliki leher panjang, berekor panjang, pemakan tumbuhan dan makhluk darat terbesar yang pernah hidup.

Berdasarkan hasil perkiraan dan penelitian para ilmuwan yang terlibat, dinosaurus ini diperkirakan memiliki berat sekitar 70 metrik ton dan panjang 40 meter (131 kaki), atau kira-kira panjang empat bus sekolah.

Saat ini, Alejandro Otero dari Museo de La Plata Argentina tengah mengerjakan penyatuan fosil dinosaurus berdasarkan hasil temuan yang terdiri dari dari dua lusin tulang belakang dan potongan tulang panggul.

Baca Juga: Disinggung Pernikahannya dengan Eva Belisima Hanya Rekayasa, Kiwil: Ya Seru-seruan Lah

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat